Babak pertama sengit, Indonesia unggul 2-1 atas Kirgistan

Laga berjalan keras dan dramatis, Indonesia bangkit usai tertinggal lebih dulu di Indonesia Arena

Update: 2026-01-29 12:52 GMT
Elshinta Peduli

Jakarta — Pertandingan babak pertama antara Timnas Futsal Indonesia melawan Kirgistan dalam lanjutan AFC Futsal Asian Cup 2026 berlangsung sengit dan penuh tensi di Indonesia Arena, Jakarta, Kamis malam.

Sejak menit awal, kedua tim tampil agresif dan saling melancarkan serangan. Indonesia dan Kirgistan bergantian menekan, membuat jalannya pertandingan berjalan imbang dan keras. Intensitas tinggi terlihat dari duel-duel cepat di area tengah lapangan.

Kartu kuning pertama dalam laga ini diterima Wendy Brian Lindrey setelah melakukan pelanggaran terhadap pemain Kirgistan. Tak lama berselang, Kirgistan berhasil membuka keunggulan lewat gol Makhmadaminov Shokhrukh, membuat Indonesia tertinggal 0-1.

Namun keunggulan Kirgistan tak bertahan lama. Indonesia langsung merespons lewat gol penyama kedudukan yang dicetak Mohammad Iqbal Rahmatullah, yang sukses memanfaatkan peluang melalui sundulan tajam. Skor pun berubah menjadi 1-1.

Setelah gol tersebut, Indonesia meningkatkan intensitas serangan. Beberapa peluang tercipta, namun rapatnya pertahanan Kirgistan membuat pertandingan semakin alot hingga pertengahan babak pertama.

Momen krusial terjadi saat Kirgistan melakukan pelanggaran terhadap pemain Indonesia di luar kotak penalti. Setelah ditinjau, Alimov Maksat diganjar kartu kuning. Keputusan wasit menguntungkan Indonesia yang mendapatkan hadiah penalti. Firman Adriansyah yang menjadi eksekutor sukses menjalankan tugasnya, membawa Indonesia berbalik unggul 2-1.

Elshinta Peduli

Indonesia hampir menambah keunggulan melalui aksi Wendy Brian Lindrey yang melakukan akselerasi cepat, namun sepakan kerasnya hanya menyerempet jaring gawang Kirgistan. Peluang lain datang dari Rio Pangestu Putra yang melepaskan tembakan dari sisi sempit, tetapi bola masih melenceng jauh dari sasaran.

Menjelang akhir babak pertama, Kirgistan mencoba meningkatkan tekanan dan beberapa kali mengancam gawang Indonesia. Namun solidnya pertahanan serta kesiapan penjaga gawang Indonesia mampu meredam serangan lawan. Kirgistan sempat meminta peninjauan VAR, namun wasit memutuskan tidak terjadi pelanggaran.

Hingga peluit babak pertama dibunyikan, Timnas Futsal Indonesia unggul 2-1 atas Kirgistan dalam laga yang berlangsung keras dan penuh drama.

Tags:    
Elshinta Peduli

Similar News