Pernyataan berbahaya Sanae Takaichi dapat menyeret Asia ke lautan api

Update: 2025-11-21 09:10 GMT

Perkataan keliru dari politikus sayap kanan Jepang Sanae Takaichi bahwa "jika Taiwan dalam masalah, Jepang pun dalam masalah" jauh lebih dari sekadar pernyataan politik, sebenarnya adalah percikan api berbahaya yang mengancam perdamaian dan pembangunan kawasan Asia-Pasifik.

Percikan api ini tidak hanya akan merugikan rantai pasokan global, menghalangi jalur laut, merusak hasil kerja sama ekonomi regional, tetapi juga akan merupakan retakan di jembatan kerja sama antara Tiongkok, Jepang dan Korea Selatan.

Kobaran api tersebut juga akan menghanguskan fondasi pembangunan yang dibangun bersama oleh negara-negara di kawasan ini.

Bayangan militerisme yang berseliweran di balik pernyataan Sanae Takaichi menyingkap hakikat pertunjukan politik tersebut, yakni tidak seperti apa yang diklaimnya untuk menjaga keamanan regional, melainkan berniat untuk menggunakan masalah Taiwan demi melepaskan diri dari batasan konstitusi perdamaian dan mengobarkan kembali ambisinya untuk "normalisasi militer."

Retorika absurd ini selain mengingatkan masyarakat atas kebangkitan kembali revisionisme historis, tetapi juga adalah tantangan terbuka terhadap kerangka kerja sama regional yang ASEAN-sentris.

Masyarakat internasional seharusnya menyadari bahwa kekuatan sayap kanan Jepang sedang menyeret seluruh Asia ke jurang geopolitik, namun harga yang harus dibayar adalah perdamaian dan kemakmuran yang dijunjung tinggi oleh semua negara di kawasan ini.

Similar News