Dhirgham Sugarda atlet Cenderawasih Swimming Club Jayapura raih 6 medali emas

Cenderawasih swimming club (CSC) Jayapura berhasil mengukir prestasi di tingkat kejuaraan Gubernur Club yang digelar Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Papua yang digelar Stadion Aquatic Lukas Enemb. 

Update: 2025-02-25 17:23 GMT
Foto: Aman Hasibuan./Radio Elshinta
Elshinta Peduli

Elshinta.com - Cenderawasih swimming club (CSC) Jayapura berhasil mengukir prestasi di tingkat kejuaraan Gubernur Club yang digelar Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Papua yang digelar Stadion Aquatic Lukas Enemb. 

Lomba berenang Gubernur Club ni dilaksanakan sejak tanggal 21-23 Februari 2025 yang diikuti 283 peserta dari 25 perkumpulan swimming club yang ada di Jayapura. Atlet-atlet Cenderawasih swimming club berhasil meraih juara umum dengan perolehan 24 medali emas, 13 medali perak dan 7 medali perunggu. 

“Total medali yang kami raih dalam lomba renang Gubernur Club ini sebanyak 44. Ini merupakan suatu prestasi dan kebanggan bagi kami pelatih Cenderawasih swimming club dengan pernjuangan anak-anak kami yang sangat luar biasa sehingga bisa juara umum di tingkat Gubernur Club,”kata Pelatih Cenderawasih Swimming Club Jayapura, Ibrahim, Minggu (23/2), seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Aman Hasibuan.

Ia menyebut prestasi yang berhasil diraih ini menjadi langkah awal bagi club mereka dalam meningkatkan prestasi bagi anak-anak atlet-atlet renang di Papua dalam perlombaan berikutnya di jenjang yang lebih tinggi baik lokal, nasional maupun internasional. 

“Kami bersyukur bisa memenangkan 24 medali emas denga selisih 10 medali emas dari juar umum kedua. Ini merupakan prestasi yang sangat luar biasa bagi atlet anak-anak dari Cenderawasih swimming club Jayapura,” ujarnya.

Elshinta Peduli

Ibrahim mengatakan, atlet-atletnya bisa berhasil menjadi juara umum dalam Gubernur Club ini karena terus melakukan latihan bagi anak-anaknya setiap hari. Cenderawasih swimming club kedepan akan terus meningkatkan prestasi atlet-atletnya hingga bisa bertanding ke tingkat nasional maupun internasional.

Ditempat yang sama salah satu orang tua atlet renang peraih juara umum, Sugarda A.B. Tenggoro sebagai orang tua dari Dhirgham Haidar Irhab Sugarda yang berhasil meraih juara umum dari dalam lomba renang Gubernur Club ini, menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Provinsi Papua yang telah membantu fasilitas dalam mendukung kemajuan atlet renang di Papua dengan mengadakan perlombaan renang Gubernur Club di Aquantic Lukas Enembe.

Ia mengatakan, anak Dhirgham Haidar Irhab Sugarda yang masih berusia 8 tahun asal sekolah Papua Nasional School (PNS) kelas 3 SD ini, berhasil mengalahkan puluhan atlet lainhya dalam kategori usia 8 tahun sampai 9 tahun antar sekolah dasar. 

“Atlet bernama Dhirgham Haidar Irhab Sugarda telah berhasil menyelesaikan lomba enam kategori gaya yaitu 100 gaya dada, 100 meter gaya bebas, 50 meter gaya dada. Selanjutnya 50 meter gaya punggung dan 50 meter gaya kupu-kupu dan 50 meter gaya bebas,” ujarnya.

Dikatakan Sugarda, atlet Dhirgham berhasil meraih medali dari 6 gaya tersebut dengan meraih juara satu dengan meraih 6 medali emas, dan juara terbaik sebagai atlet renang.  

Ia berharap kedepan atlet-atlet renang anak-anak usia 8 tahun sampai 9 tahun bisa lebih berkembang lagi prestasinya dalam perlombaan renang ditingkat nasional maupun internasional.

Tags:    
Elshinta Peduli

Similar News