Polisi tertibkan balap liar, puluhan orang diamankan

Belasan sepeda motor barang bukti penindakan balap liar oleh Polresrabes Semarang, Minggu (11/1/2026). ANTARA/HO-Polrestabes Semarang.
Belasan sepeda motor barang bukti penindakan balap liar oleh Polresrabes Semarang, Minggu (11/1/2026). ANTARA/HO-Polrestabes Semarang.
Polisi mengamankan puluhan pembalap liar beserta 19 sepeda dalam penindakan yang dilakukan di Jalan Kompol Maksum, Kota Semarang, Jawa Tengah pada Minggu dini hari.
Kasat Samapta Polrestabes Semarang AKBP Tri Wisnugroho mengatakan penindakan tersebut merupakan upaya berkelanjutan kepolisian dalam menciptakan situasi Ibu Kota Jawa Tengah yang aman dan kondusif.
Menurut dia, balap liar tidak hanya mengganggu kenyamanan masyarakat, namun juga membahayakan pelaku dan pengguna jalan lain.
"Penindakan dilakukan sebagai langkah tegas namun humanis demi menjaga situasi wilayah yang kondusif," katanya.
Ia mengatakan kepolisian akan terus melaksanakan patroli serta kegiatan preemtif, khususnya pada waktu-waktu rawan.
Ia juga meminta masyarakat untuk aktif melaporkan berbagai kegiatan yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban
"Keamanan Kota Semarang merupakan tanggung jawab bersama. Oleh karena itu perlu kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda, agar bisa menyalurkan hobinya di yang tepat dan aman " katanya.
Sementara terhadap puluhan pembalap liar yang diamankan, petugas selanjutnya melakukan pendataan dan pembinaan.
Adapun belasan sepeda motor yang todak sesuai dengan spesifikasi standar tersebut selanjutnya diserahkan ke Satuan Lalu Lintas Polrestabes Semarang untuk penindakan lebih lanjut.




