Top
Begin typing your search above and press return to search.

PPIH 2026 matangkan Layanan Haji ramah lansia, perempuan dan disabilitas

PPIH Arab Saudi menggelar Tactical Floor Game untuk memastikan layanan haji inklusif berjalan optimal di Armuzna.

PPIH 2026 matangkan Layanan Haji ramah lansia, perempuan dan disabilitas
X

MCH 2026

Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi tahun 2026 terus memperkuat kesiapan melalui simulasi Tactical Floor Game (TFG) yang digelar di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta. Simulasi ini menjadi bagian krusial dalam Diklat petugas untuk memastikan implementasi program Haji Ramah Lansia, Ramah Perempuan, dan Ramah Disabilitas berjalan optimal di tanah suci nanti.




​Koordinator Materi TFG, Letkol Inf Surnadi, menjelaskan bahwa skema pergerakan jemaah di wilayah Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna) tahun ini dirancang sangat detail untuk mengantisipasi kepadatan. "Tujuan dari pembelajaran tadi tentang konsep Armuzna, agar para petugas haji di tahun 2026 ini mendapatkan gambaran bagaimana bertugas di Arafah, Muzdalifah, Mina sampai Jamarat," ujar Surnadi saat ditemui di sela-sela pelatihan di Jakarta.




​Latihan ini menitikberatkan pada penguatan koordinasi dan komunikasi antar-sektor agar petugas mampu menangani kebutuhan jemaah kelompok rentan secara cepat dan tepat. Surnadi menekankan bahwa pemahaman mendalam mengenai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) sangat diperlukan untuk menciptakan suasana ibadah yang nyaman bagi jemaah. Menurutnya, keberhasilan petugas diukur dari kemampuannya untuk menyenangkan dan membahagiakan semua jemaah haji asal Indonesia.


​Terkait pergerakan transportasi, petugas dibekali pengetahuan mengenai sistem bus yang telah diseting oleh pemerintah Arab Saudi melalui koordinasi dengan PPIH. Surnadi mengimbau jemaah untuk mengikuti alur resmi demi keselamatan bersama dan menghindari kendala teknis di lapangan. "Kendaraan itu sudah diseting oleh kementerian sana, oleh Syarikah sana untuk dari Makkah ke Arafah, Arafah ke Muzdalifah, hingga ke Mina," jelasnya.




​Selain skema reguler, PPIH juga telah menyiapkan langkah mitigasi dan perlindungan bagi jemaah yang melaksanakan ibadah Tarwiyah melalui pengawasan khusus. Letkol Inf Surnadi memastikan bahwa meskipun program utama langsung menuju Arafah, petugas tetap hadir untuk memantau keamanan jemaah yang mengambil jalur berbeda tersebut. "Tetap kita petugas haji PPIH siapin untuk mengawal atau memantau kaitan dengan pergerakan Tarwiyah tersebut," tegas Surnadi.


Bherry Hamzah/MCH 2026

Sumber : Radio Elshinta

Related Stories
Next Story
All Rights Reserved. Copyright @2019
Powered By Hocalwire