Top
Begin typing your search above and press return to search.

Mayat pria tanpa identitas ditemukan di Kali Baru Kramat Jati Jaktim

Mayat pria tanpa identitas ditemukan di Kali Baru Kramat Jati Jaktim
X

Personel Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur (Jaktim) mengevakuasi mayat pria tanpa identitas di aliran Kali Baru Jalan Raya Bogor RT 01/04 Kelurahan Cililitan, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (22/1/2026). (ANTARA/Siti Nurhaliza)

Mayat pria tanpa identitas ditemukan di aliran Kali Baru Jalan Raya Bogor RT 01/04 Kelurahan Cililitan, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis pagi.

"Warga melihat adanya jenazah di kali dekat rumahnya, dengan posisi tersangkut di pinggir kali. Selanjutnya warga melaporkan kejadian tersebut kepada petugas," kata Kasi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Abdul Wahid di Jakarta, Kamis.

Jenazah tersebut ditemukan dalam kondisi tersangkut di pinggir kali, tidak jauh dari permukiman warga. Abdul mengatakan, laporan pertama diterima petugas sekitar pukul 08.10 WIB dari warga yang hendak berangkat bekerja.

Menindaklanjuti laporan tersebut, petugas dari Pos Gulkarmat Cililitan langsung dikerahkan ke lokasi kejadian. Sebanyak satu unit dengan enam personel diterjunkan untuk melakukan proses evakuasi. Petugas tiba di tempat kejadian perkara (TKP) pada pukul 08.28 WIB dan mulai melakukan operasi evakuasi pada pukul 08.29 WIB.

Proses evakuasi berlangsung kurang dari setengah jam dan dinyatakan selesai pada pukul 08.52 WIB. "Evakuasi berjalan lancar dan aman. Tidak ada korban lain dalam kejadian ini," katanya. Dalam laporan petugas, tidak terdapat kerugian materiil maupun korban tambahan. Sementara itu, dugaan penyebab keberadaan jenazah di aliran kali masih belum diketahui.

Abdul menambahkan, setelah berhasil dievakuasi, jenazah selanjutnya diserahkan kepada pihak berwenang di RS Polri Kramat Jati untuk dilakukan penanganan dan penyelidikan lebih lanjut guna mengetahui identitas serta penyebab kematian korban.

Suku Dinas (Sudin) Gulkarmat Jakarta Timur mengimbau masyarakat untuk segera melapor ke layanan darurat 112 apabila menemukan kejadian serupa atau kondisi yang membahayakan keselamatan warga.

Sumber : Antara

Related Stories
Next Story
All Rights Reserved. Copyright @2019
Powered By Hocalwire