Top
Begin typing your search above and press return to search.

Menjelang puasa, Menteri PU prioritaskan akses air bersih daerah bencana

Menjelang puasa, Menteri PU prioritaskan akses air bersih daerah bencana
X

Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo mengatakan pemerintah akan memprioritaskan perbaikan dan pemulihan akses air bersih di lokasi terdampak bencana Sumatera menjelang masuknya bulan puasa.

"Ada dua fokus kita menjelang bulan suci Ramadhan, yaitu memastikan arus logistik tidak terputus dan yang kedua layanan air bersih," kata Menteri PU, Dody Hanggodo di Kabupaten Agam, Rabu.

Hal tersebut disampaikan Menteri PU bersama Gubernur Sumbar, Wakil Ketua Komisi VI dan Bupati Agam saat meninjau langsung perkembangan pembangunan sejumlah infrastruktur yang terdampak akibat bencana alam yang terjadi di akhir November 2025.

Dody mengatakan perbaikan dan pemenuhan layanan air bersih menjadi aspek prioritas mengingat kurang dari satu bulan ke depan umat Muslim akan melaksanakan ibadah puasa. Pemerintah melalui kementerian terkait terus berusaha memastikan kebutuhan air bersih pulih 100 persen menjelang Ramadhan.

Saat ini, sambung dia, Kementerian PU terus mendata dimana saja masjid atau mushalla yang masih terkendala akses air bersih setelah dua bulan terdampak bencana banjir bandang.

"Untuk masjid-masjid kita harus pastikan layanan air bersih tidak terganggu menjelang Ramadhan," ujarnya.

Khusus di Kecamatan Malalak, Kabupaten Agam hingga saat ini masih terdapat beberapa rumah warga yang belum sepenuhnya mendapatkan akses air bersih. Selain dukungan dari pemerintah, Palang Merah Indonesia (PMI) juga berkontribusi menyalurkan kebutuhan air bersih.

Bahkan, di Nagari Toboh, Kecamatan Malalak Timur, PMI sudah mendistribusikan sekitar 4.500 liter air bersih kepada penyintas banjir bandang dan tanah longsor. Program sosial ini akan terus berlanjut hingga masyarakat betul-betul pulih dalam memenuhi kebutuhan dasar.

Sumber : Antara

Related Stories
Next Story
All Rights Reserved. Copyright @2019
Powered By Hocalwire