Top
Begin typing your search above and press return to search.

Pemkot Palembang revitalisasi Benteng Kuto Besak

Pemerintah Kota Palembang, Sumatera Selatan merevitalisasi Benteng Kuto Besak (BKB) guna meningkatkan pariwisata dan mempercantik wajah kota.

Pemkot Palembang revitalisasi Benteng Kuto Besak
X

Suasana saat kegiatan Pemkot Palembang di Pelataran Benteng Kuto Besak,Palembang, Sumatera Selatan. ANTARA/M Imam Pramana.

Pemerintah Kota Palembang, Sumatera Selatan merevitalisasi Benteng Kuto Besak (BKB) guna meningkatkan pariwisata dan mempercantik wajah kota.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang, M Irman, di Palembang, Minggu, mengatakan hal itu untuk lebih menarik minat wisatawan berkunjung ke kota tertua di Indonesia tersebut.

Ia menambahkan rencananya revitalisasi tersebut bakal dirampungkan pada awal tahun 2026.

"Wajah baru kawasan BKB bakal disulap menjadi alun-alun raksasa dan tempat rekreasi wisata," katanya.

Ia menambahkan, seluruh kegiatan besar nantinya juga bakal digelar di sana. Tampilan dari kawasan BKB yang dalam beberapa waktu terakhir memang susah dibersihkan dari para pedagang kaki lima, akan lebih menarik perhatian wisatawan.

Sebelumnya, Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengatakan akan merevitalisasi BKB sebagai hadiah Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Palembang yang ke 1342 tahun.

"Sebagai hadiah untuk Kota Palembang saya akan memberikan revitalisasi BKB," kata Herman Deru.

Selain revitalisasi BKB, Pemprov Sumsel juga akan merevitalisasi air mancur dan sebanyak 16 ruas jalan besar di kota itu.

"Nanti teknisnya akan dikerjakan oleh Pemkot Palembang Ratu Dewa sebagai wali kota," katanya.

Menurut dia sejauh ini Pemkot Palembang selalu berkoordinasi dengan baik bersama Pemprov Sumsel dalam memberikan pelayanan kepada warga masyarakat.

Sumber : Antara

Related Stories
Next Story
All Rights Reserved. Copyright @2019
Powered By Hocalwire