Disambut antusias, 74 perguruan tinggi ikuti `Kudus Ekspo Perguruan Tinggi 2026`
Kegiatan Kudus Expo Perguruan Tinggi ke-XI Tahun 2026 di Gedung JHK Kudus Jawa Tengah, Selasa (20/1) diikuti 74 Perguruan Tinggi.

Sumber foto: Sutini/elshinta.com.
Sumber foto: Sutini/elshinta.com.
Kegiatan Kudus Expo Perguruan Tinggi ke-XI Tahun 2026 di Gedung JHK Kudus Jawa Tengah, Selasa (20/1) diikuti 74 Perguruan Tinggi. Kegiatan yang dijadwalkan berlangsung selama dua hari ini dibuka langsung oleh Bupati Kudus Sam'ani Intakoris. Ekspo ini diperuntukkan bagi ratusan siswa kelas XII dari berbagai SMA, SMK, dan MA se-Kabupaten Kudus. Expo menjadi wadah strategis bagi para siswa untuk memperoleh informasi secara langsung mengenai perguruan tinggi, program studi, serta jalur masuk pendidikan tinggi sebagai bekal menentukan masa depan.
Bupati mengapresiasi Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling Kabupaten Kudus (MGBK) SMA, SMK, dan MA Kabupaten Kudus serta puluhan perguruan tinggi yang berpartisipasi dalam penyelenggaraan kegiatan. Menurut Bupati, kolaborasi ini merupakan bagian dari upaya bersama dalam menyiapkan sumber daya manusia Kabupaten Kudus yang unggul, berdaya saing, dan siap menghadapi tantangan global.
“Expo perguruan tinggi ini merupakan kesempatan luar biasa bagi siswa kelas XII. Manfaatkan sebaik-baiknya untuk menggali informasi, bertanya langsung, dan mempertimbangkan pilihan perguruan tinggi sesuai minat dan potensi. Harapannya, para siswa dapat menentukan langkah terbaik untuk meraih cita-cita dan masa depan yang lebih baik,” ujarnya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Sutini, Selasa (20/1).
Sukarno Ketua Panitia Kudus Expo Perguruan Tinggi XI, menyampaikan kegiatan ini diselenggarakan oleh Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling Kabupaten Kudus (MGBK) SMA, SMK, dan MA Kabupaten Kudus dengan melibatkan total 74 perguruan tinggi, terdiri dari 49 perguruan tinggi swasta, 12 perguruan tinggi negeri, 2 perguruan tinggi keagamaan, dan 11 perguruan tinggi kedinasan.
“Expo ini diikuti oleh sekitar 15.000 siswa kelas XII yang berasal dari 17 SMA negeri dan swasta, 36 SMK negeri dan swasta, serta 30 MA negeri dan swasta se-Kabupaten Kudus. Kami berharap kegiatan ini benar-benar membantu siswa dalam menentukan pilihan pendidikan lanjutan,” terangnya.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III Provinsi Jawa Tengah, Budi Santosa, turut mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Kudus dan MGBK Kabupaten Kudus atas konsistensi penyelenggaraan Kudus Expo Perguruan Tinggi.
“Kegiatan ini sangat positif karena memberikan wawasan yang luas kepada siswa dalam memilih perguruan tinggi. Ini juga menjadi bagian dari upaya membesarkan nama Kabupaten Kudus. Namun ke mana pun nanti melangkah, jangan lupa asal-usul dan sejarah Kudus,” pesan Budi Santosa.




