Jadwal Super League: Persija jamu PSIM, Borneo jumpa Bali

Pesepak bola PSIM Yogyakarta Jose Pedro Ze Valente (kedua kiri) melakukan selebrasi bersama rekannya seusai berhasil menjebol gawang Persik Kediri pada laga BRI Super League di Stadion Sultan Agung, Bantul, D.I Yogyakarta, Jumat (31/10/2025). PSIM Yogyakarta menang atas Persik Kediri dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/YU
Pesepak bola PSIM Yogyakarta Jose Pedro Ze Valente (kedua kiri) melakukan selebrasi bersama rekannya seusai berhasil menjebol gawang Persik Kediri pada laga BRI Super League di Stadion Sultan Agung, Bantul, D.I Yogyakarta, Jumat (31/10/2025). PSIM Yogyakarta menang atas Persik Kediri dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/YU
Pekan ke-14 BRI Super League 2025/2026 dijadwalkan akan mulai bergulir Kamis (27/11) sore hingga Minggu (30/11), termasuk menyajikan laga Persija Jakarta menjamu PSIM Yogyakarta dan Borneo FC berjumpa Bali United. Persija Jakarta dijadwalkan akan menjamu PSIM Yogyakarta pada pekan ke-14 Super League di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11) pukul 19.00 WIB.
Pertandingan ini merupakan pertemuan antara dua tim yang berada di papan atas klasemen sementara Super League karena Persija Jakarta di posisi kedua, sedangkan PSIM Yogyakarta menempati peringkat keempat. Persija Jakarta berada di peringkat kedua klasemen sementara Super League dengan 26 poin dari 12 pertandingan, unggul empat poin atas PSIM Yogyakarta.
Selain itu, kedua tim berambisi ingin melanjutkan tren kemenangan setelah pada pekan ke-13 berhasil mengalahkan lawan-lawannya. Sementara itu, pemuncak klasemen sementara Super League yakni Borneo FC dijadwalkan akan berjumpa dengan Bali United di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (30/11) pukul 15.30 WIB.
Borneo FC tentu ingin menjaga kesempurnaan mereka yang berhasil mengemas 11 kemenangan beruntun, akan tetapi Bali United mengusung misi bangkit karena belum merasakan hasil sempurna pada empat pertandingan terakhirnya.
Skuad Pesut Etam berada di peringkat pertama klasemen sementara Super League dengan 33 poin dari 11 pertandingan, sedangkan Bali United di posisi 11 dengan 14 poin dari 12 laga. Pekan ke-14 Super League juga menyajikan pertandingan menarik lainnya seperti Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya, Malut United vs Arema FC hingga Madura United vs Persib Bandung.
Berikut jadwal pekan ke-14 Super League, dilansir dari laman resmi I.League:
Kamis (27/11)
Persik Kediri vs Semen Padang 15.30 WIB
PSBS Biak vs Persijap Jepara 19.00 WIB
Jumat (28/11)
Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya 15.30 WIB
Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta 19.00 WIB
Sabtu (29/11)
Malut United vs Arema FC 13.30 WIB
Dewa United vs Persita Tangerang 15.30 WIB
Persis Solo vs PSM Makassar 19.00 WIB
Minggu (30/11)
Borneo FC vs Bali United 15.30 WIB
Madura United vs Persib Bandung 19.00 WIB




