Top
Begin typing your search above and press return to search.

Pemkab Aceh Barat gelar pengobatan gratis bagi korban banjir bandang

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat bersama Tim Relawan Aksi Tanggap Bencana Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) setempat menggelar pengobatan gratis dan pelayanan kesehatan terpadu bagi masyarakat korban banjir bandang di Desa Keutambang, Kecamatan Pantai Ceureumen.

Pemkab Aceh Barat gelar pengobatan gratis bagi korban banjir bandang
X

Sumber foto: Antara/elshinta.com.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Barat bersama Tim Relawan Aksi Tanggap Bencana Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) setempat menggelar pengobatan gratis dan pelayanan kesehatan terpadu bagi masyarakat korban banjir bandang di Desa Keutambang, Kecamatan Pantai Ceureumen.

“Kegiatan kemanusiaan ini merupakan bentuk kolaborasi antara Pemkab Aceh Barat dengan organisasi profesi kesehatan sebagai respons terhadap dampak bencana yang melanda wilayah tersebut,” kata Bupati Aceh Barat Tarmizi di Meulaboh, Kamis.

Ia mengatakan sebanyak 44 tenaga medis yang terdiri dari 10 dokter spesialis, delapan dokter gigi, dan 26 dokter umum, dikerahkan guna memastikan layanan kesehatan dapat diakses langsung oleh masyarakat.

Bupati Tarmizi mengatakan masih banyak masyarakat yang enggan berobat ke fasilitas kesehatan karena rasa takut dan keterbatasan akses. Oleh karena itu pihaknya memilih menjemput bola dengan mendatangi langsung desa-desa, bahkan rumah warga.

“Pada umumnya masyarakat takut berobat, sehingga enggan ke rumah sakit. Sekarang kita yang datang langsung ke desa, bahkan ke rumah-rumah warga, untuk memastikan layanan kesehatan benar-benar dirasakan masyarakat,” ujarnya.

Selain pelayanan kesehatan, Pemkab Aceh Barat bersama relawan juga menyalurkan bantuan sosial, berupa beras, kain sarung, tas sekolah, mi instan, telur, serta melaksanakan sunat massal bagi anak-anak setempat.

Tarmizi juga menyinggung kondisi pertanian warga yang terdampak banjir. Ia memastikan pemerintah akan berupaya agar lahan pertanian dapat segera difungsikan kembali guna mendukung pemulihan ekonomi masyarakat.

Ketua IDI Aceh Barat Ryan Gusnaintin mengatakan kegiatan ini merupakan wujud solidaritas dan kepedulian tenaga medis terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam.

“Kami hadir untuk memberikan manfaat nyata bagi masyarakat agar dapat kembali bangkit dan pulih pasca-bencana,” ungkapnya.

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat Gampong Keutambang dan sekitarnya yang merasa terbantu dengan hadirnya layanan kesehatan dan bantuan langsung di tengah kondisi pascabencana.

Sumber : Antara

Related Stories
Next Story
All Rights Reserved. Copyright @2019
Powered By Hocalwire