Top
Begin typing your search above and press return to search.

Seorang warga diduga hilang di hutan Makamdawa, Brebes

Unit Siaga SAR Brebes menerima laporan adanya kondisi membahayakan manusia, berupa seorang warga yang diduga hilang di kawasan Hutan Makamdawa, Desa Galuh Timur, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.

Seorang warga diduga hilang di hutan Makamdawa, Brebes
X

Sumber foto: Hari Nurdiansyah/elshinta.com.

Unit Siaga SAR Brebes menerima laporan adanya kondisi membahayakan manusia, berupa seorang warga yang diduga hilang di kawasan Hutan Makamdawa, Desa Galuh Timur, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah.

Kepala Kantor SAR Cilacap, M. Abdullah, menjelaskan bahwa peristiwa tersebut bermula pada Minggu (18/01/2026) sekitar pukul 10.00 WIB, saat survivor keluar rumah. Berdasarkan keterangan keluarga, yang bersangkutan sehari-hari kerap berjalan menuju hutan tanpa tujuan jelas. Survivor juga diduga mengalami kondisi pikiran kosong serta memiliki riwayat penyakit epilepsi.

Pada hari yang sama, sekitar pukul 14.00 WIB, dua orang saksi sempat melihat survivor berada di kawasan hutan perbatasan Dukuh Makamdawa. Hingga pukul 20.54 WIB, keluarga bersama warga setempat telah melakukan upaya pencarian secara mandiri, namun tidak membuahkan hasil. Selanjutnya, perangkat desa melaporkan kejadian tersebut kepada Unit Siaga SAR Brebes untuk meminta bantuan pencarian.

Identitas survivor diketahui bernama Sumyati (49), warga Desa Galuh Timur, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes.

Menindaklanjuti laporan tersebut, Kantor SAR Cilacap melalui Unit Siaga SAR Brebes pada Senin (19/01/2026) pukul 00.14 WIB mengerahkan satu tim rescuer ke lokasi kejadian untuk melaksanakan operasi pencarian dan pertolongan. Tim dilengkapi dengan peralatan navigasi, mountaineering, medis, serta alat komunikasi.

“Sekitar pukul 02.15 WIB, tim rescue Unit Siaga SAR Brebes tiba di lokasi, melakukan koordinasi dengan stakeholder terkait, melaksanakan asesmen awal, serta menyusun rencana pencarian,” ujar Abdullah seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Hari Nurdiansyah, Selasa (20/1).

Pada Senin pagi pukul 08.00 WIB, Tim SAR gabungan melaksanakan briefing dan melanjutkan pencarian di lokasi kejadian. Operasi pencarian dibagi menjadi tiga Search and Rescue Unit (SRU). Namun hingga saat ini, pencarian terpaksa dihentikan sementara akibat kondisi cuaca hujan dan rencananya akan dilanjutkan kembali pada keesokan hari.

Sumber : Radio Elshinta

Related Stories
Next Story
All Rights Reserved. Copyright @2019
Powered By Hocalwire