Video musik “LALISA” Lisa BLACKPINK jadi mv solois K-Pop wanita tercepat yang mencapai 400 juta views
Selasa, 11 Januari 2022 - 13:26 WIB | Penulis : Calista Aziza | Editor : Administrator
Lisa BLACKPINK
Elshinta.com - Video musik Lisa BLACKPINK "LALISA" telah mencapai tonggak sejarah lainnya.
Pada tanggal 9 Januari sekitar pukul 15:48 KST, video musik Lisa untuk "LALISA" mencapai 400 juta views di YouTube seperti yang dilansir dari soompi. Video musiknya dirilis pada 10 September pukul 1 siang KST, artinya butuh waktu kurang lebih tiga bulan 30 hari untuk melakukannya.
"LALISA" Lisa sekarang menjadi video musik tercepat oleh artis solo K-pop wanita yang melampaui 400 juta penayangan, dengan rekor sebelumnya dipegang oleh video musik "SOLO" sesama anggota BLACKPINK, Jennie, sekitar satu tahun.
DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.