Elshinta.com - Pemerintah Kota Depok (Pemkot Depok) memberangkatkan Tim Kota Depok Peduli Gempa Cianjur membantu penangan pascagempa bumi yang terjadi di baru-baru ini, Kamis (24/11).
Tim ini terdiri dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKK), Palang Merah Indonesia (PMI), Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), serta Dinas Kesehatan (Dinkes) yang akan menyiapkan relawan kesehatan dan perlengkapan obat.
“Kami sudah membentuk Tim Depok Peduli Gempa Cianjur dan hari ini tim sudah berangkat dan langsung bekerja,” Sekretaris Daerah Kota Depok, Supian Suri.
Sebut Supian Suri, tim ini ditempatkan di sejumlah titik di Kabupaten Cianjur yang terdampak gempa.
Tim dilepas Wali Kota Mohammad Idris dan Wakil Wali Kota Imam Budi Hartono.
"Kami telah berkoordinasi dengan Pemkab Cianjur untuk hal-hal yang bisa kita dukung dari Pemkot Depok,” jelasnya.
Selain itu, supian mengatakan, Pemkot Depok juga membuka posko bagi warga Depok yang ingin berdonasi untuk korban gempa di Kabupaten Cianjur. Posko tersebut berada di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Diskarpus) Kota Depok, lantai 1, Komplek Balai Kota Depok.
Pemkot Depok warga Depok, mengajak warga untuk berpartisipasi sama-sama berikan bantuan sebesar apa pun, apakah itu berupa uang, makanan, pakaian dan yang lainnya kami persilahkan untuk meringankan beban saudara-saudara kita di Cianjur.
"Kami menyampaikan atas nama Pemerintah Kota Depok dan warga ikut prihatin atas musibah yang dialami saudara-saudara di Cianjur,” sebut Supian Suri seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Hendrik Raseukiy, Kamis (24/11).