Eki Febri berbagi pengalaman pada atlet muda disiplin tolak peluru

Elshinta
Kamis, 12 Januari 2023 - 16:07 WIB | Editor : Calista Aziza | Sumber : Antara
Eki Febri berbagi pengalaman pada atlet muda disiplin tolak peluru
Eki Febri Ekawati berbagi pengalaman kepada atlet muda tolak peluru yang turun di Student Athletics Championships (SAC) di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Kamis (12/1/2023). (ANTARA/HO-SAC)

Elshinta.com - Atlet Indonesia Eki Febri Ekawati berbagi pengalaman kepada atlet muda disiplin tolak peluru yang bersaing di Kejuaraan Atletik Pelajar atau Student Athletics Championships (SAC) di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Kamis.

Dalam kegiatan bertajuk coaching clinic dan trial track bersama atlet nasional ini, Eki tampak antusias menyampaikan beragam materi. Peraih emas tolak peluru putri SEA Games Vietnam ini mengenalkan beragam hal mulai dari gaya dari disiplin tolak peluru, tips, hingga kesalahan dasar yang sering dilakukan atlet.

"Materi yang disampaikan adalah basic tolak peluru dan gaya-gayanya. Terpenting adalah kesalahan yang sering dilakukan yaitu gerakan tolak peluru yang sebenarnya ditolak bukan dilempar," kata Eki di Stadion Madya.

Eki juga menjelaskan waktu yang tepat dalam menolak. "Kunci memegang dan menolak peluru adalah pemukulan rileks, jangan tegang. Tarik napas sebelum menolak. Nanti kecepatannya akan keluar," ujar Eki menambahkan.

Selain Eki, atlet nasional lainnya yang terlibat adalah Muhammad Zohri (sprint), Valentin Vanesa Lonteng (sprint), Febri Prasetyo (lompat jauh), Mutiara Oktarani (lari jarak menengah), dan Tyas Murtiningsih (lari).

Salah satu peserta Sunita Ayu Widyawati mengatakan kegiatan ini membuatnya mendapatkan ilmu baru. "Apalagi dari atlet nasional peraih emas SEA Games. Ini pengalaman pertama saya," kata Ayu yang merupakan peserta dari kualifikasi Jawa Timur.

Siswi SMAN 1 Padangan, Bojonegoro itu juga cekatan dalam menangkap penjelasan sang atlet. Terutama dari segi kecepatan dan tips melempar. “Saya sendiri lemah dari segi kecepatan. Jadi sebisa mungkin menambah rileks dan kecepatan. Soalnya biasanya pas menolak itu tegang banget,” katanya.

Sunita juga berharap materi coaching clinic bisa langsung diaplikasikan saat berlomba nanti. Tak hanya itu, Sunita menargetkan bisa masuk delapan besar hingga melaju ke final SAC.

Sunita juga berharap materi coaching clinic bisa langsung diaplikasikan saat berlomba nanti. Tak hanya itu, Sunita menargetkan bisa masuk delapan besar hingga melaju ke final SAC National Championship yang akan berlangsung hingga Jumat (13/1) tersebut.

Ajang ini menjaring pelajar bertalenta dari sembilan Regional Qualifiers yakni Bali-Nusa Tenggara (Mataram), Papua (Mimika), Yogyakarta (Yogyakarta), Kalimantan (Banjarmasin), East Java (Surabaya), Sumatera Utara (Medan), DKI Jakarta-Banten (Jakarta), Jawa Barat. (Bandung) dan Jawa Tengah (Semarang).

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Atlet Porprov Kota Tegal diminta junjung tinggi sportifitas
Senin, 20 Maret 2023 - 15:08 WIB

Atlet Porprov Kota Tegal diminta junjung tinggi sportifitas

Elshinta.com, Jelang Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah yang ke 16 tahun 2023 di Pati Ra...
PBVSI resmi panggil 14 pevoli putra untuk SEA Games 2023 di Kamboja
Senin, 20 Maret 2023 - 14:45 WIB

PBVSI resmi panggil 14 pevoli putra untuk SEA Games 2023 di Kamboja

Elshinta.com, Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI) memanggil 14 pevoli pu...
Direktur Proliga jawab polemik pemilihan gelar individu pemain
Senin, 20 Maret 2023 - 14:11 WIB

Direktur Proliga jawab polemik pemilihan gelar individu pemain

Elshinta.com, Direktur Proliga Hanny S. Surkatty menjawab munculnya polemik dan anggapan negatif dar...
Dokter PBSI ungkap kondisi terkini Ahsan usai cedera di All England
Senin, 20 Maret 2023 - 12:35 WIB

Dokter PBSI ungkap kondisi terkini Ahsan usai cedera di All England

Elshinta.com, Dokter Pelatnas PBSI Grace Joselini Corlesa menyampaikan pebulu tangkis ganda putra M...
Rybakina kalahkan Sabalenka untuk klaim gelar Indian Wells
Senin, 20 Maret 2023 - 09:49 WIB

Rybakina kalahkan Sabalenka untuk klaim gelar Indian Wells

Elshinta.com, Juara Wimbledon Elena Rybakina mengalahkan Aryna Sabalenka 7-6 (13/11), 6-4 untuk meme...
 Rangkaian Borobudur Marathon dimulai dengan `Borobudur Marathon Menyapa`
Minggu, 19 Maret 2023 - 18:35 WIB

Rangkaian Borobudur Marathon dimulai dengan `Borobudur Marathon Menyapa`

Elshinta.com, Rangkaian kegiatan Borobudur Marathon 2023 sudah  dimulai. Event yang diadakan harian...
 Piala Kasad, tim tenis meja Kodam I/BB raih kemenangan perdana
Minggu, 19 Maret 2023 - 17:34 WIB

Piala Kasad, tim tenis meja Kodam I/BB raih kemenangan perdana

Elshinta.com, Tim  atlet tenis meja Kodam  I/BB meraih kemenangan perdana pada babak penyisihan ka...
17.528 peserta ramaikan jalan sehat bersama Pupuk Indonesia
Minggu, 19 Maret 2023 - 15:19 WIB

17.528 peserta ramaikan jalan sehat bersama Pupuk Indonesia

Elshinta.com, Sebanyak 17.528 peserta turut meramaikan jalan sehat bersama PT Pupuk Indonesia (Perse...
Djokovic lewatkan Miami Open karena persyaratan vaksinasi COVID-19
Minggu, 19 Maret 2023 - 11:44 WIB

Djokovic lewatkan Miami Open karena persyaratan vaksinasi COVID-19

Elshinta.com, Novak Djokovic bakal melewatkan Miami Open setelah gagal menerima izin masuk ke Ameri...
Medvedev tekuk Tiafoe untuk amankan tempat di final Indian Wells
Minggu, 19 Maret 2023 - 10:07 WIB

Medvedev tekuk Tiafoe untuk amankan tempat di final Indian Wells

Elshinta.com, Daniil Medvedev mengalahkan Frances Tiafoe 7-5, 7-6 (7/4) dalam perjalanan mencapai fi...

InfodariAnda (IdA)