Persipura sampaikan apresiasi ke Presiden Jokowi soal lanjutan Liga 2

Elshinta
Sabtu, 21 Januari 2023 - 16:55 WIB | Editor : Widodo | Sumber : Antara
Persipura sampaikan apresiasi ke Presiden Jokowi soal lanjutan Liga 2
Manajer Persipura Jayapura Yan Mandenas (kedua kanan) saat melakukan pertemuan bersama para pemain Mutiara Hitam di Jayapura, Jumat (20/1/2023).(ANTARA/HO-Media officer Persipura Jayapura)

Elshinta.com - Manajemen Persipura Jayapura menyampaikan apresiasi kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang merespon cepat dengan menugaskan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali untuk mendesak PSSI melanjutkan kompetisi Liga 2 Indonesia.

"Kami memberikan apresiasi kepada Presiden Jokowi yang cepat menanggapi laporan dan menugaskan Menpora agar Liga 2 tetap dijalankan," kata manajer Persipura Jayapura Yan Permenas Mandenas dalam siaran pers yang diterima Antara di Jayapura, Sabtu.

Menurut Mandenas, klub-klub peserta Liga 2 akan melakukan pertemuan guna membahas kelanjutan kompetisi Liga 2 dengan Menpora yang dijadwalkan akan berlangsung pada Selasa (24/1).

​​​​​​"Dan PT LIB sudah mengirimkan undangan kepada kami untuk bertemu membahas kelanjutan Liga 2 sehingga kami harap pertemuan nanti sesuai dengan harapan agar liga tetap berjalan," katanya menambahkan.

Terkait itu kata dia, pihaknya berharap dalam pertemuan tersebut PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) dapat memberikan solusi yang terbaik bagi semua klub peserta Liga 2 Indonesia.

"PT LIB juga harus tegas dengan regulasi yang dibuat jika ada klub yang tidak ingin lanjut maka sudah pasti harus tereliminasi sebab jika PT LIB tegas pasti publik sepak bola Tanah Air juga memberikan pandangan positif terhadap PT LIB," katanya lagi.

Dia menjelaskan manajemen Persipura sendiri hingga saat ini belum meliburkan para pemain bahkan tim berjuluk Mutiara Hitam tersebut juga sudah melakukan proses transfer kepada dua pemain yaitu Boaz Solossa dari PSS Sleman dan Israel Wamiau dari Persita Tangerang.

"Kami sudah melaksanakan rapat dan berdiskusi dengan pemain dan ofisial terkait dengan kondisi saat ini dan lara pemain ingin agar liga berjalan sampai tuntas," pungkas Yan Permenas.
 

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Kiat memilih olahraga yang tepat selama puasa Ramadan
Jumat, 24 Maret 2023 - 06:25 WIB

Kiat memilih olahraga yang tepat selama puasa Ramadan

Elshinta.com, Guru Besar Ilmu Gizi Institut Pertanian Bogor (IPB) Prof. Dr. Ir. Hardinsyah, MS, mem...
Tetap olahraga saat berpuasa, cegah dehidrasi dengan minuman isotonik
Rabu, 22 Maret 2023 - 15:57 WIB

Tetap olahraga saat berpuasa, cegah dehidrasi dengan minuman isotonik

Elshinta.com, Saat memutuskan tetap olahraga meski sedang berpuasa, perlu diingat bahwa tubuh akan m...
Juara Proliga 2023 Tim Bandung bjb Tandamata terima `kadeudeuh`
Selasa, 21 Maret 2023 - 16:31 WIB

Juara Proliga 2023 Tim Bandung bjb Tandamata terima `kadeudeuh`

Elshinta.com, Tim voli putri Bandung bjbTandamata berhasil meraih gelar juara pada ajang Proliga 202...
Timberwolves menang 140-134 lawan Knicks, jaga persaingan playoff
Selasa, 21 Maret 2023 - 12:27 WIB

Timberwolves menang 140-134 lawan Knicks, jaga persaingan playoff

Elshinta.com, Minnesota Timberwolves menang dengan skor 140-134 atas New York Knicks dalam laga lanj...
Atlet Porprov Kota Tegal diminta junjung tinggi sportifitas
Senin, 20 Maret 2023 - 15:08 WIB

Atlet Porprov Kota Tegal diminta junjung tinggi sportifitas

Elshinta.com, Jelang Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah yang ke 16 tahun 2023 di Pati Ra...
PBVSI resmi panggil 14 pevoli putra untuk SEA Games 2023 di Kamboja
Senin, 20 Maret 2023 - 14:45 WIB

PBVSI resmi panggil 14 pevoli putra untuk SEA Games 2023 di Kamboja

Elshinta.com, Pengurus Pusat Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PP PBVSI) memanggil 14 pevoli pu...
Direktur Proliga jawab polemik pemilihan gelar individu pemain
Senin, 20 Maret 2023 - 14:11 WIB

Direktur Proliga jawab polemik pemilihan gelar individu pemain

Elshinta.com, Direktur Proliga Hanny S. Surkatty menjawab munculnya polemik dan anggapan negatif dar...
Dokter PBSI ungkap kondisi terkini Ahsan usai cedera di All England
Senin, 20 Maret 2023 - 12:35 WIB

Dokter PBSI ungkap kondisi terkini Ahsan usai cedera di All England

Elshinta.com, Dokter Pelatnas PBSI Grace Joselini Corlesa menyampaikan pebulu tangkis ganda putra M...
Rybakina kalahkan Sabalenka untuk klaim gelar Indian Wells
Senin, 20 Maret 2023 - 09:49 WIB

Rybakina kalahkan Sabalenka untuk klaim gelar Indian Wells

Elshinta.com, Juara Wimbledon Elena Rybakina mengalahkan Aryna Sabalenka 7-6 (13/11), 6-4 untuk meme...
 Rangkaian Borobudur Marathon dimulai dengan `Borobudur Marathon Menyapa`
Minggu, 19 Maret 2023 - 18:35 WIB

Rangkaian Borobudur Marathon dimulai dengan `Borobudur Marathon Menyapa`

Elshinta.com, Rangkaian kegiatan Borobudur Marathon 2023 sudah  dimulai. Event yang diadakan harian...

InfodariAnda (IdA)