Pembangunan Jembatan Juwana Pati ditargetkan selesai lebih cepat

Elshinta
Kamis, 02 Februari 2023 - 08:17 WIB | Editor : Widodo | Sumber : Antara
Pembangunan Jembatan Juwana Pati ditargetkan selesai lebih cepat
Pekerja tengah memasang besi untuk konstruksi beton Jembatan Juwana Kabupaten Pati, Jawa Tengah. (ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif)

Elshinta.com - Pembangunan Jembatan Juwana Kabupaten Pati, Jawa Tengah, direncanakan bisa diselesaikan lebih cepat dari rencana awal pada 15 April 2023 menjadi 1 April 2023, kata Penjabat Bupati Pati Henggar Budi Anggoro.

"Kami mendorong rencana penyelesaian pembangunan Jembatan Juwana lebih cepat itu bisa direalisasikan sehingga bisa segera dilewati oleh pengguna jalan," ujarnya saat memimpin rapat koordinasi terkait pekerjaan ruas pantura untuk Jalur Lebaran 2023/1444 Hijriah di Pati, Rabu (1/2).

Rapat tersebut juga dihadiri oleh Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) Jateng-DIY, Polresta Pati, Dandim 0718/Pati, Balai Perhubungan Wilayah II Pati, Dishub Pati, dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Pati.

Pada kesempatan tersebut, dia juga berharap, untuk perbaikan ruas jalan di wilayah Pantura Pati bisa selesai sebelum Lebaran.

Menurut dia, jalan yang rusak perlu diperbaiki, sedangkan saat ini perbaikan berlangsung di ruas jalan dari mulai Juwana hingga Batangan. 

Panjang jalan yang diperbaiki, kata dia, mulai dari kilometer 89-95 dengan panjang jalan sekitar 5,4 km yang direncanakan bisa selesai dikerjakan pada 12 April 2023.

Selain itu, imbuh dia, ada lima segmen yang akan dikerjakan dan merupakan titik paling parah.

"Oleh karena itu, kami berharap bisa diselesaikan secepatnya," ujarnya. 

Henggar juga menekankan perlunya sinergi di lapangan sehingga nantinya jangan sampai terjadi gangguan lalu lintas.

Untuk itu, kata dia, disiapkan jalur alternatif, di antaranya jalur yang sudah disiapkan oleh BBPJN, yakni Jalur Glonggong-Jakenan yang kondisinya sudah bagus.

Jalur alternatif lainnya juga akan disiapkan untuk mengurai kepadatan arus lalu lintas.

Untuk memudahkan pengguna jalan, maka akan ditambahkan papan informasi dalam jumlah banyak agar mudah diketahui pengguna jalan.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
DKPPP Temanggung sarankan lahan kopi tumpangsari dengan tanaman jahe
Jumat, 31 Maret 2023 - 10:19 WIB

DKPPP Temanggung sarankan lahan kopi tumpangsari dengan tanaman jahe

Elshinta.com, Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian, dan Perikanan (DKPPP) Kabupaten Temanggung, Jawa Te...
Bupati Lumajang minta 100 KK terisolir lahar hujan Semeru direlokasi
Jumat, 31 Maret 2023 - 09:47 WIB

Bupati Lumajang minta 100 KK terisolir lahar hujan Semeru direlokasi

Elshinta.com, Bupati Lumajang Thoriqul Haq meminta 100 lebih kepala keluarga di Desa Jugosari, Kabup...
Mahasiswa Unri mendapat pembekalan menegakkan kebenaran dan keadilan
Jumat, 31 Maret 2023 - 08:45 WIB

Mahasiswa Unri mendapat pembekalan menegakkan kebenaran dan keadilan

Elshinta.com, Sebanyak 1.000 lebih mahasiswa Universitas Riau (Unri) mendapat pembekalan dari mantan...
Lapas Ambon fasilatasi keluarga WBP kirim makanan berbuka puasa
Jumat, 31 Maret 2023 - 08:35 WIB

Lapas Ambon fasilatasi keluarga WBP kirim makanan berbuka puasa

Elshinta.com, Lembaga Pemasyarakatan Kelas II/A Ambon, Maluku memfasilitasi keluarga warga binaan pe...
Pemprov Kaltim siapkan penerapan SPBE
Jumat, 31 Maret 2023 - 08:05 WIB

Pemprov Kaltim siapkan penerapan SPBE

Elshinta.com, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur sedang mempersiapkan pelaksanaan e-government ata...
 Program Bekerja di Australia lewat penyalur berlisensi
Jumat, 31 Maret 2023 - 07:33 WIB

Program Bekerja di Australia lewat penyalur berlisensi

Elshinta.com, Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Wattimena menyatakan Program Bekerja di Darwin,  Aus...
Sejumlah wilayah berpotensi hujan lebat dan angin kencang
Jumat, 31 Maret 2023 - 07:23 WIB

Sejumlah wilayah berpotensi hujan lebat dan angin kencang

Elshinta.com,  Sejumlah wilayah Indonesia berpotensi mengalami hujan lebat yang dapat disertai kila...
Minyak naik didorong penghentian ekspor Kudistan dan penurunan stok AS
Jumat, 31 Maret 2023 - 07:13 WIB

Minyak naik didorong penghentian ekspor Kudistan dan penurunan stok AS

Elshinta.com, Harga minyak menguat lebih dari satu persen pada akhir perdagangan Kamis (Jumat pagi W...
Keruntuhan SVB dinilai bukan pengulangan krisis ekonomi 2008
Jumat, 31 Maret 2023 - 06:41 WIB

Keruntuhan SVB dinilai bukan pengulangan krisis ekonomi 2008

Elshinta.com, Wealth Advisory Head UOB Indonesia Diendy Liu menyatakan keruntuhan Silicon Valley Ban...
Emas menguat 13,20 dolar terangkat pelemahan `greenback`
Jumat, 31 Maret 2023 - 06:31 WIB

Emas menguat 13,20 dolar terangkat pelemahan `greenback`

Elshinta.com, Harga emas menetap lebih tinggi pada akhir perdagangan Kamis (Jumat pagi WIB), ditutup...

InfodariAnda (IdA)