Elshinta.com - Plt Bupati Langkat, Sumatera Utara, Syah Afandin, mengajukan bantuan ke Presiden yang jumlahnya Rp100 milyar lebih, khusus untuk Kecamatan Secanggang diajukan Rp35 milyar. Hal ini baru saja disampaikan oleh Kepala Dinas PUPR Kabupaten Langkat yang masih berada di Jakarta. "
Kita sudah masuk diprogram utama artinya sudah berada dalam skala prioritas dan mungkin saya juga akan ke Jakarta untuk lebih menggebrak ini," ujarnya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, M Salim, Jumat (24/2).
Pernyataan tersebut disampaikan Plt Bupati Langkat saat menghadiri pengajian Al Hidayah se- Langkat Hilir yang dirangkai dengan pelantikan pengurus Al Hidayah Kecamatan Secanggang periode 2023-2028, di Mesjid Mafaatihul Huda, Dusun E, Desa Telaga Jernih, Kecamatan Secanggang, Rabu (22/2).
Ketua Al Hidayah Kabupaten Langkat Muliani S melantik kepengurusan Al Hidayah Kecamatan Secanggang, dimana yang dilantik sebagai pengurus Al Hidayah Kecamatan Secanggang periode 2023-2028 yakni Ketua Yusna, Wakil Ketua Yusani, Syarifah, Suratmi, Nuriah. Sekretaris Nuraidah, Wakil Sekretaris Yuli Ningsih. Bendahara Jamilah, Wakil Bendahara Aina.
Syah Afandin mengucapkan selamat atas dilantiknya kepengurusan pengajian Al Hidayah Kecamatan Secanggang hari ini. "Saya sangat takjub melihat jumlah yang hadir pada acara ini, saya harap anggotanya Al Hidayah yang diketuai Muliani ini terus bertambah," ujarnya.
Kenapa saya berharap seperti itu karena semakin banyak yang ikut pengajian di Kabupaten Langkat ini semangkin banyak keberkahan yang datang. "Al Hidayah tidak usah ikut berpolitik cukup mendoakan saja Langkat ini sejahtera, doakan saya yang sedang mengajukan bantuan ke Presiden," katanya.
Sebelumnya Kepala Desa Telaga Jernih, Srianto mengucapkan selamat datang kepada Plt bupati atas kehadirannya di desa. Desa Telaga Jernih ini merupakan pemekaran dari Desa Teluk sejak 1959.
Camat Secanggang Persadanta Sembiring mengucapkan terima kasih kepada Plt. Bupati sudah hadir di Kecamatan Secanggang walaupun waktu yang sibuk namun Plt Bupati dapat hadir di tengah-tengah masyarakat, khususnya pengajian Al Hidayah. "Selamat kepada pengurus yang baru dilantik kami mengharapkan kedepannya terus semangat terus bersatu dan kompak," ujarnya.