waisak kiri waisak kanan

Kesenian Indonesia meriahkan festival `Melayu Day 2023` di Thailand

Elshinta
Minggu, 26 Februari 2023 - 00:01 WIB | Editor : Widodo | Sumber : Antara
Kesenian Indonesia meriahkan festival `Melayu Day 2023` di Thailand
Suasana pembukaan festival `Melayu Day 2023` di Kota Yala, Thailand selatan, Jumat (24/2/2023). (ANTARA/HO-Konsulat RI Songkhla)

Elshinta.com - Penampilan tarian asal Indonesia seperti Bajidor Kahot, Pendet, dan Kinang Kilaras turut memeriahkan Melayu Day 2023, salah satu festival kebudayaan terbesar di selatan Thailand.

Festival yang diselenggarakan di Provinsi Yala pada 24-26 Februari 2023 itu diinisiasi oleh pemerintah Kota Yala sejak 2014 untuk memperkenalkan budaya Melayu melalui kolaborasi dengan Konsulat RI Songkhla dan Konsulat Jenderal Malaysia di Songkhla.

“Melayu Day 2023 menampilkan pentas budaya, busana, dan tarian, serta seminar budaya, pameran pendidikan, promosi kuliner, dan produk khas dari negara peserta yaitu Indonesia, Malaysia, dan Thailand,” kata Konsulat RI Songkhla dalam keterangan tertulisnya, Sabtu malam.

Penari dari Universitas Galuh, Jawa Barat, disebutkan menampilkan tari Jaipong dan Sekar Putri, sementara Dharma Wanita Persatuan Konsulat RI Songkhla tampil dengan menyumbangkan lagu Tobello dan Gemu Fa Mi Re.


Selain penampilan tari, kegiatan membatik yang dipandu oleh Sanggar Batik Madani Yogyakarta juga mendapat sambutan dari para pengunjung yang ingin mencoba membatik sendiri secara langsung, menurut keterangan tersebut. 

Kadin DKI Jakarta bidang industri fesyen tidak ketinggalan mengambil bagian memperkenalkan pakaian Indonesia dalam ajang fashion show.

Festival itu juga dihadiri oleh sejumlah lembaga pendidikan Indonesia, di antaranya Universitas Galuh,UNIKOM Bandung, IBIK Bogor, UNPER Tasikmalaya,Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Nasional Jakarta, dan Universitas Muhammdiyah Sumatera Utara. 

Mereka memperkenalkan program studi masing-masing kepada para pengunjung dalam pameran pendidikan.

Para pengunjung juga berkesempatan mencicipi aneka kuliner dan produk UMKM khas Indonesia dari Himpunan Pengusaha Muslim Indonesia Bandung, PT Sukses Aulia Sejahtera, PT Jakob Pekalongan, dan PT Annotare Heritages, serta Dharma Wanita Konsulat RI Songkhla.

“Keikutsertaan Indonesia menjadi momentum yang baik dalam upaya untuk terus mempromosikan Indonesia terutama di bidang budaya, pendidikan, dan ekonomi kreatif di selatan Thailand,” kata konsulat.

Sekretaris Jenderal Southern Border Provinces Administrative Center Thailand Laksamana Muda Somkiat Polprayoon membuka secara resmi pagelaran Melayu Day 2023. 

Acara pembukaan dihadiri antara lain oleh wakil Gubernur Yala, Wali Kota Yala, Konsul RI Songkhla, dan perwakilan dari Konsulat Jenderal Malaysia Songkhla.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Menlu Malaysia dan Prancis bertemu bahas stabilitas Indo-Pasifik
Minggu, 04 Juni 2023 - 09:27 WIB

Menlu Malaysia dan Prancis bertemu bahas stabilitas Indo-Pasifik

Elshinta.com, Menteri Luar Negeri Malaysia Zambry Abd. Kadir dan Menteri untuk Eropa dan Luar Negeri...
Sebanyak 296 pasutri WNI ikuti Itsbat Nikah di Konsulat RI Tawau
Rabu, 31 Mei 2023 - 09:45 WIB

Sebanyak 296 pasutri WNI ikuti Itsbat Nikah di Konsulat RI Tawau

Elshinta.com, Sebanyak 296 pasangan suami istri (pasutri) Warga Negara Indonesia (WNI) yang bekerja ...
Malaysia siapkan RUU Dewan Media
Senin, 29 Mei 2023 - 11:59 WIB

Malaysia siapkan RUU Dewan Media

Elshinta.com, Menteri Komunikasi dan Digital Malaysia Fahmi Fadzil mengatakan pemerintah akan menyi...
Menteri ESDM sebut ASEAN miliki sumber energi terbarukan sangat besar
Minggu, 28 Mei 2023 - 14:08 WIB

Menteri ESDM sebut ASEAN miliki sumber energi terbarukan sangat besar

Elshinta.com, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengatakan kawasan ASEAN m...
Malaysia miliki Kinabalu sebagai Global Geopark kedua
Minggu, 28 Mei 2023 - 08:56 WIB

Malaysia miliki Kinabalu sebagai Global Geopark kedua

Elshinta.com, Malaysia kini memiliki Kinabalu Geopark sebagai Global Geopark kedua di sana setelah O...
KBRI Manila repatriasi 53 WNI terindikasi korban TPPO di Filipina
Sabtu, 27 Mei 2023 - 17:43 WIB

KBRI Manila repatriasi 53 WNI terindikasi korban TPPO di Filipina

Elshinta.com, KBRI Manila merepatriasi bagi 53 warga negara Indonesia (WNI) terindikasi korban tinda...
ASEAN diuntungkan jalur kereta api China-Laos
Jumat, 26 Mei 2023 - 02:41 WIB

ASEAN diuntungkan jalur kereta api China-Laos

Elshinta.com, Negara-negara di kawasan Asia Tenggara yang tergabung dalam ASEAN diuntungkan oleh keb...
Prabowo dan Anwar bertemu di sela-sela menghadiri LIMA 2023
Rabu, 24 Mei 2023 - 10:55 WIB

Prabowo dan Anwar bertemu di sela-sela menghadiri LIMA 2023

Elshinta.com, Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Mala...
PBNU resmikan pesantren pertamanya di luar negeri di Malaysia
Senin, 22 Mei 2023 - 22:35 WIB

PBNU resmikan pesantren pertamanya di luar negeri di Malaysia

Elshinta.com, Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) meresmikan pondok pesantren An Nahdloh di Malays...
Pendaki Malaysia meninggal, seorang hilang di Everest
Minggu, 21 Mei 2023 - 20:09 WIB

Pendaki Malaysia meninggal, seorang hilang di Everest

Elshinta.com, ementerian Luar Negeri Malaysia mengonfirmasi seorang pendaki meninggal dunia dan seor...

InfodariAnda (IdA)