Tim Satgas Pariwisata Bali tangani tata kelola wisata 

Elshinta
Rabu, 08 Maret 2023 - 18:11 WIB | Penulis : Sigit Kurniawan | Editor : Sigit Kurniawan | Sumber : Radio Elshinta
Tim Satgas Pariwisata Bali tangani tata kelola wisata 
Sumber foto: Eko Sulestyono/elshinta.com.

Elshinta.com - Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali, Tjokorda Bagus Pemayun mengatakan bahwa Tim Satgas Pariwisata Bali yang dibentuk untuk menangani berbagai permasalahan khususnya di sektor pariwisata mulai bekerja dan menjalankan tugasnya pada Maret 2023. 

Pernyataan tersebut disampaikan Tjokorda Bagus Pemayun dalam acara temu media, Selasa (7/3). Dengan demikian maka diharapkan dengan terbentuknya Tim Satgas Pariwisata maka destinasi wisata di Bali kedepannya akan berkualitas, berkelanjutan dan bermartabat.

“Secara umum tugas pokok dari Satgas (Tim Satgas Pariwisata) ini adalah bagaimana melihat tata kelola pariwisata berbudaya Bali sesuai dengan Peraturan Gubernur Nomor 28 dan Peraturan Daerah Nomor 5,” kata Tjokorda Bagus Pemayun, Selasa (7/3). 

Ia menegaskan, bahwa Satgas Pariwisata ini dibentuk bukan hanya mengurus terkait berbasis permasalahan wisatawan asing atau orang asing saja. 

Namun Tim Satgas Pariwisata juga akan mengurus masalah aturan-aturan yang ditaati oleh komponen-komponen pariwisata sesuai dengan ikrar yang dibuat Pemerintah Provinsi Bali beberapa waktu lalu. 

“Bulan ini (Maret 2023) sudah jalan setelah rapat dan tanda tangan pimpinan selesai, besok kita mulai. Semuanya saya libatkan juga pada asosiasi pariwisata dari, Asita, PHRI kira-kira ada 20 instansi (Tim Satgas Pariwiata),” jelasnya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Eko Sulestyono, Rabu (8/3). 

Tim Satgas Pariwisata juga akan mengurusi masalah Warga Negara Asing (WNA) termasuk seputar pemberitaan terkait WNA di Bali yang belakangan dinilai sudah luar biasa dan menjadi atensi atau perhatian bagaimana mengarahkan pariwisata di Bali selanjutnya.

“Kita mau lihat case to case karena memang hampir 2,5 tahun Bali tidak dikunjungi dan 2,5 tahun wisatawan mandek dirumahnya begitu kran dibuka seperti banyak yang masuk. Tentu kita harus mengatur itu,” tambahnya. 

“Satgas (Pariwisata) langsung dibawah (koordinasi) Kadis (Kepala Dinas Pariwisata). Pengawasannya langsung diserahkan ke masing-masing kompenan yang menangani,” pungkasnya.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Taman Surya Surabaya tak pernah sepi pengunjung
Selasa, 06 Juni 2023 - 12:45 WIB

Taman Surya Surabaya tak pernah sepi pengunjung

Elshinta.com, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyatakan Taman Surya yang berada dalam satu kompleks ...
Warga nikmati Temiangan Hill wisata `negeri di atas awan`
Senin, 05 Juni 2023 - 06:49 WIB

Warga nikmati Temiangan Hill wisata `negeri di atas awan`

Elshinta.com, Ratusan wisatawan mengunjungi objek wisata Temiangan Hill yang berada di Pekon (Desa) ...
Libur panjang, obyek wisata Senjoyo ramai pengunjung
Minggu, 04 Juni 2023 - 19:46 WIB

Libur panjang, obyek wisata Senjoyo ramai pengunjung

Elshinta.com, Libur panjang dan akhir pekan Obyek Wisata Pemandian Umbul Senjoyo, Tengaran, Kabupate...
Rekomendasi rencana perjalanan sesuai estimasi budget untuk bulan Juni
Kamis, 01 Juni 2023 - 17:03 WIB

Rekomendasi rencana perjalanan sesuai estimasi budget untuk bulan Juni

Elshinta.com, Agen perjalanan daring (OTA) Agoda memberikan rekomendasi beberapa pilihan rencana per...
7 tempat wisata seru untuk dikunjungi saat akhir pekan
Kamis, 01 Juni 2023 - 16:31 WIB

7 tempat wisata seru untuk dikunjungi saat akhir pekan

Elshinta.com,
Gubernur Bali luncurkan edaran baru bagi wisatawan mancanegara
Rabu, 31 Mei 2023 - 21:23 WIB

Gubernur Bali luncurkan edaran baru bagi wisatawan mancanegara

Elshinta.com, Gubernur Bali Wayan Koster mengeluarkan surat edaran terbaru mengenai kewajiban dan la...
Menparekraf sebut wisata petualangan dapat dorong industri wisata
Selasa, 30 Mei 2023 - 23:34 WIB

Menparekraf sebut wisata petualangan dapat dorong industri wisata

Elshinta.com, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan wisata petualangan dap...
Fenomena embun upas muncul di Gunung Bromo Jatim
Selasa, 30 Mei 2023 - 21:55 WIB

Fenomena embun upas muncul di Gunung Bromo Jatim

Elshinta.com, Fenomena embun upas atau lapisan tipis es di atas permukaan padat muncul di kawasan Ta...
Situs geopark Indonesia masuk jaringan UNESCO mampu perkuat parekraf
Jumat, 26 Mei 2023 - 16:46 WIB

Situs geopark Indonesia masuk jaringan UNESCO mampu perkuat parekraf

Elshinta.com, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengataka...
Geopark Merangin resmi masuk dalam warisan dunia
Kamis, 25 Mei 2023 - 23:36 WIB

Geopark Merangin resmi masuk dalam warisan dunia

Elshinta.com, Geopark Merangin, Jambi resmi ditetapkan sebagai Unesco Global Geopark (UGG) atau wari...

InfodariAnda (IdA)