Pemkab Sidoarjo optimistis Jalan Layang Aloha selesai tepat waktu

Elshinta
Rabu, 22 Maret 2023 - 21:23 WIB | Editor : Widodo | Sumber : Antara
Pemkab Sidoarjo optimistis Jalan Layang Aloha selesai tepat waktu
Pembongkaran bangunan yang akan digunakan untuk pembangunan Jalan Layang Aloha Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (21/3/2023). ANTARA/ Marul

Elshinta.com - Pemerintah Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, optimistis pembangunan Jalan Layang Aloha dapat diselesaikan tepat waktu yakni pada April 2024.

Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali di Sidoarjo, Selasa, mengatakan, saat ini bangunan lapak yang berada di lokasi pembangunan jalan layang sudah mulai dibersihkan.

"Terdapat 8 dari 9 bangunan lapak telah dibongkar oleh Dinas PU Bina Marga dan SDA Sidoarjo, tinggal 1 lapak di sisi bagian selatan yang masih menempati lahan jalan layang. Pemkab Sidoarjo memberikan waktu 7 hari kepada pemilik usaha untuk membongkar lapak dan memindahkan barang-barangnya," ucapnya.

Ia mengatakan pengerjaan proyek nasional itu dapat selesai tepat waktu karena lahan yang digunakan telah siap 100 persen termasuk pelebaran jalan di sisi barat selebar 6 meter.

"Perluasan jalan 6 meter ini akan mengurangi intensitas kemacetan Aloha,"ucapnya.

Bupati Sidoarjo yang akrab disapa Gus Muhdlor ini mengatakan, dirinya akan kembali menuntaskan titik-titik krusial kemacetan. Seperti arus kemacetan di Jalan Jenderal S. Parman Waru atau di depan rumah sakit Mitra Keluarga Waru karena kendaraan yang akan putar balik.

"Kami sudah on progres untuk ruislag tanah antara pemerintah kabupaten dengan Mitra Keluarga, harapan kami 7 meter tanah di depannya diberikan kabupaten dan akan kita buatkan pulau jalan, sehingga putar balik ini tidak akan memakan jatah jalan kendaraan dari Surabaya menuju Sidoarjo," tuturnya.

Gus Muhdlor juga mengungkapkan akan ada konsep underpass di tengah kota yakni di depan GOR Sidoarjo.

"Akan dihitung dulu kekuatan anggaran Kabupaten Sidoarjo. Pasalnya tahun 2024 terdapat pesta demokrasi yang memerlukan anggaran yang cukup besar," ucapnya.

Gus Muhdlor juga akan memberikan atensi terhadap kemacetan di jalan raya Kletek Taman serta Simpang Lima Krian.

"Kalau setiap tahunnya kita cicil penyelesaian titik kemacetan saya yakin dapat mengikis ruas-ruas utama pembuat macet, kalau menghilangkan macet susah tetapi mengikis kemacetan itu yang sekarang on the progress yang dilakukan Kabupaten Sidoarjo," katanya.

DISCLAIMER: Komentar yang tampil sepenuhnya menjadi tanggungjawab pengirim, dan bukan merupakan pendapat atau kebijakan redaksi Elshinta.com. Redaksi berhak menghapus dan atau menutup akses bagi pengirim komentar yang dianggap tidak etis, berisi fitnah, atau diskriminasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Baca Juga

 
Penambangan pasir laut ancam habitat hiu berjalan dan pari manta
Kamis, 08 Juni 2023 - 17:33 WIB

Penambangan pasir laut ancam habitat hiu berjalan dan pari manta

Elshinta.com, Sejumlah peneliti kelautan mengungkapkan bahwa aktivitas penambangan pasir laut dapat ...
Ajang Pacuan Kuda Tradisional 2023 digelar di Lombok Tengah
Kamis, 08 Juni 2023 - 17:17 WIB

Ajang Pacuan Kuda Tradisional 2023 digelar di Lombok Tengah

Elshinta.com, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lombok Tengah bersama Provinsi Nusa Tenggara Barat mengg...
Penyelam kumpulkan 325 kg sampah terlilit di terumbu karang TNK
Kamis, 08 Juni 2023 - 16:59 WIB

Penyelam kumpulkan 325 kg sampah terlilit di terumbu karang TNK

Elshinta.com, Perkumpulan Penyelam Profesional Komodo (P3Kom) telah mengumpulkan sampah bawah laut, ...
KAI perpanjang periode pemesanan tiket kereta jarak jauh
Kamis, 08 Juni 2023 - 16:58 WIB

KAI perpanjang periode pemesanan tiket kereta jarak jauh

Elshinta.com, PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI memperpanjang periode pemesanan tiket keret...
Truk Colt Diesel masuk sungai di Tangerang
Kamis, 08 Juni 2023 - 16:21 WIB

Truk Colt Diesel masuk sungai di Tangerang

Elshinta.com, Diduga supir mengantuk, truk Mitsubishi Colt Diesel masuk sungai sedalam 15 meter di J...
Menteri PPPA dukung pemberdayaan perempuan dan anak
Kamis, 08 Juni 2023 - 15:43 WIB

Menteri PPPA dukung pemberdayaan perempuan dan anak

Elshinta.com, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga menekank...
Presiden Jokowi apresiasi komitmen PM Malaysia lindungi PMI
Kamis, 08 Juni 2023 - 14:55 WIB

Presiden Jokowi apresiasi komitmen PM Malaysia lindungi PMI

Elshinta.com, Presiden RI Joko Widodo mengapresiasi komitmen Perdana Menteri (PM) Malaysia Anwar Ibr...
13 negara berlomba pada IWWF Asia Wakefest Series di Danau Tondano
Kamis, 08 Juni 2023 - 14:03 WIB

13 negara berlomba pada IWWF Asia Wakefest Series di Danau Tondano

Elshinta.com, Sebanyak 13 negara akan berpartisipasi dalam lomba `International Waterski dan Wakeboa...
Jamaah Kloter 2 NTB diberangkatkan ke Tanah Suci
Kamis, 08 Juni 2023 - 13:46 WIB

Jamaah Kloter 2 NTB diberangkatkan ke Tanah Suci

Elshinta.com, Sebanyak 393 jamaah calon haji (JCH) dan petugas haji kelompok terbang (Kloter) 02 asa...
Kemenparekraf hadirkan Kharisma Event Nusantara di Kabupaten Ngada
Kamis, 08 Juni 2023 - 12:41 WIB

Kemenparekraf hadirkan Kharisma Event Nusantara di Kabupaten Ngada

Elshinta.com, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif kembali menghadirkan Kharisma Event Nusanta...

InfodariAnda (IdA)