Top
Begin typing your search above and press return to search.

Hitung biaya kepemilikan Wuling New Cloud EV selama 5 tahun, ramah di kantong!

Wuling New Cloud EV menjadi salah satu pilihan mobil listrik perkotaan yang memberikan jaminan kenyamanan dan keselamatan bagi penumpang.

Hitung biaya kepemilikan Wuling New Cloud EV selama 5 tahun, ramah di kantong!
X
Sumber foto: Istimewa/elshinta.com

Elshinta.com - Wuling New Cloud EV menjadi salah satu pilihan mobil listrik perkotaan yang memberikan jaminan kenyamanan dan keselamatan bagi penumpang.

Sebagai informasi, Wuling memberikan garansi seumur hidup untuk semua model mobil listrik, termasuk New Cloud EV. Itu mencakup baterai, motor penggerak, dan unit kontrol motor, yang menjamin ketenangan pikiran serta kenyamanan pemilik.

Khusus untuk New Cloud EV, terdapat program gratis biaya tenaga kerja dan suku cadang gratis untuk perawatan berkala hingga 155.000 km atau 15,5 tahun. Sehingga, pemilik tak perlu khawatir apabila kendaraannya mengalami kendala di tengah pemakaian.

Bahkan, pemilik Wuling New Cloud EV juga tidak perlu khawatir dengan biaya perawatannya apabila program tersebut ditiadakan. Sebab, ongkos yang dikeluarkan untuk melakukan perawatannya terbilang sangat minim.

Biaya kepemilikan Wuling New Cloud EV selama lima setengah tahun atau 55.000 km, estimasinya hanya Rp2,1 jutaan. Hal ini menjadi esensi layanan purna jual yang dirancang sesuai kebutuhan untuk semakin memaksimalkan kepuasan pelanggan.
Biaya yang dikeluarkan mencakup suku cadang, seperti oil reducer, filter AC, coolant, dan minyak rem. Untuk pemeriksaan pada 5.000-45.000 km, pengguna Cloud EV digratiskan dari biaya jasa servis.

Sementara pada pemeriksaan berikutnya atau pada 55.000 km di bulan ke-66, biaya jasa dikenakan sebesar Rp280.000. Sehingga total estimasi biaya perawatan Wuling New Cloud EV selama lima setengah tahun hanya sebesar Rp2.136.378.

Selain biaya kepemilikan yang rendah, Wuling New Cloud EV juga mendapat layanan Emergency Roadside Assistance. Ini akan memberi bantuan kepada pengguna yang berada dalam situasi darurat, seperti masalah aki, kehabisan daya baterai, atau penggantian ban.

Wuling New Cloud EV juga dikenal sebagai mobil listrik yang memadukan kenyamanan dan teknologi canggih. Di dalamnya, terdapat kursi Italian Bubble Comfort (pada varian Pro) dengan material kulit sintetis demi kenyamanan maksimal.

Secara dimensi, New Cloud EV memiliki panjang 4.295 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.652 mm, dan jarak sumbu roda 2.700 mm. Memiliki kabin yang lapang, tidak mengorbankan ruang bagas yang memiliki luas hingga 1.707 liter apabila kursi baris kedua dilipat.

Fitur kekinian juga tersemat, seperti ADAS (Advanced Driving Assistance System), WIND (Wuling Indonesian Command), pemantauan status kendaraan yang dapat diakses melalui MyWuling+.

Demi kemudahan, pintu belakang dapat dibuka dengan empat pilihan, melalui deteksi kunci, layar head unit, perintah suara, dan tombol fob kunci. Terdapat juga kamera 360 derajat yang dapat memantau sekeliling mobil secara real time.

Seluruh yang ditawarkan oleh Wuling New Cloud EV terbukti sangat berguna dan bermanfaat. Pasalnya, Cloud EV sendiri telah berhasil mendapat penghargaan, 1st Family EV (Compact EV) Family Car Recommendation 2024 from Autofun Indonesia, Best Value Electric Car, Carvaganza Editors' Choice Award 2024, dan Best Car Design, Uzone Choice Award 2024.

Soal harga, New Wuling New Cloud EV tipe Pro dibanderol Rp 404 jutaan, sementara tipe Lite dijual Rp 365 juta. Harga tersebut berstatus untuk area Jakarta.

Sumber : Elshinta.Com

Related Stories
Next Story
All Rights Reserved. Copyright @2019
Powered By Hocalwire