Malam Tahun Baru, Prabowo imbau warga peduli dan jaga alam
Presiden Prabowo Subianto memberikan sambutan di posko pengungsian Desa Batu Hula, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, Rabu malam (31/12/2025). ANTARA/HO-Tim Media Presiden Prabowo Subianto
Presiden Prabowo Subianto berpesan kepada warga korban bencana banjir di Desa Batu Hula, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, Rabu malam, agar tetap waspada serta menghormati dan menjaga alam, yang disampaikan menjelang pergantian Tahun Baru.
Presiden Prabowo yang menghabiskan malam Tahun Baru 2026 di Posko Pengungsian Batu Hula, memberikan peringatan kepada korban bencana bahwa alam kerap memberikan cobaan kepada manusia.
"Negara kita sangat besar, sangat indah, sangat makmur tapi memang kita harus waspada terhadap alam. Karena itu, alam harus kita hormati, alam harus kita jaga, alam harus kita rawat, tidak boleh kita rusak alam. Tapi kita waspada karena memang alam itu sering memberi tantangan dan cobaan bagi kita semua," kata Prabowo saat memberikan sambutan, seperti disaksikan melalui tayangan langsung akun YouTube Sekretariat Presiden dari Jakarta, Kamis dini hari.
Presiden Prabowo yang tiba di posko pengungsian sekitar 30 menit menjelang pergantian tahun 2026 menyampaikan kepada warga bahwa pemerintah bertekad mengatasi kesulitan yang dirasakan rakyat.
Prabowo meminta masyarakat meyakini bahwa dengan segala kekuatan yang ada, pemerintah berada di sisi rakyat. Oleh karena itulah, kepala negara memutuskan menghabiskan malam Tahun Baru 2026 di lokasi terdampak bencana, yakni Kabupaten Tapanuli Selatan.
"Kami dipilih oleh rakyat, bekerja untuk rakyat. Dan karena itu saya memutuskan di pergantian tahun ini, saya harus bersama rakyat kita yang dalam kesulitan," kata Prabowo.
Kunjungan Presiden Prabowo yang bermalam di sekitar posko pengungsian Desa Batu Hula merupakan bagian dari agenda untuk memantau langsung kondisi masyarakat yang terdampak bencana di Tapanuli Selatan serta memastikan penanganan dan pelayanan bagi para pengungsi berjalan dengan baik.
Di posko tersebut, tampak layar tancap keliling yang dipasang melalui mobil truk, yang disiapkan untuk menghibur warga melalui acara pemutaran film animasi.
Kunjungan Presiden di Tapanuli Selatan didampingi oleh Menko bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Luar Negeri Sugiono, Wakil Panglima TNI Jenderal Tandyo Budi Revita, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Gubernur Sumatera Utara Bobby Nasution, dan Bupati Tapanuli Selatan Gus Irawan Pasaribu.


