Ekonomi Sumsel Kuartal III/2025 tumbuh 5,20 persen, apa pendorongnya?

Update: 2025-11-05 23:03 GMT

Kepala BPS Sumatera Selatan, Wahyu Yulianto, dalam siaran resmi BPS Sumsel melalui kanal YouTube, Rabu (5/11/2025) 

Perekonomian Sumatera Selatan kembali menunjukkan tren positif. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, ekonomi Sumsel pada triwulan III tahun 2025 tumbuh sebesar 5,20 persen dibanding periode yang sama tahun sebelumnya. Pertumbuhan ini melampaui rata-rata nasional yang tumbuh 5,04 persen, mencerminkan daya tahan ekonomi daerah di tengah ketidakpastian global.

Kepala BPS Sumatera Selatan, Wahyu Yulianto, dalam siaran resmi BPS Sumsel melalui kanal YouTube, Rabu (5/11/2025), menjelaskan bahwa pertumbuhan tersebut terutama ditopang oleh meningkatnya aktivitas produksi barang dan jasa, serta penguatan konsumsi rumah tangga dan investasi.

“Pertumbuhan ini menunjukkan daya saing ekonomi Sumsel yang terus menguat di tengah tantangan global. Kenaikan konsumsi masyarakat dan meningkatnya investasi menjadi pendorong utama kinerja ekonomi daerah,” ujar Wahyu dalam tayangan tersebut.

Sektor-sektor seperti pertanian, kehutanan, perikanan, perdagangan besar dan eceran, industri pengolahan, serta konstruksi menjadi penopang utama pertumbuhan ekonomi Sumsel sepanjang kuartal ini.

Dari sisi pengeluaran, pembentukan modal tetap bruto (PMTB) juga menunjukkan peningkatan, menandakan adanya optimisme pelaku usaha dalam menambah aset produktif. BPS menilai, pola ini memperlihatkan pemulihan ekonomi yang makin solid di tingkat daerah, terutama didorong aktivitas ekonomi domestik.

Selain itu, kondisi ketenagakerjaan Sumsel turut membaik. Pada Agustus 2025, penduduk usia kerja mencapai 6,68 juta orang, dengan tingkat partisipasi angkatan kerja sebesar 69,88 persen. Tingkat pengangguran terbuka turun menjadi 3,69 persen, menandakan perbaikan serapan tenaga kerja di berbagai sektor.

Sementara itu, dari sisi pembangunan manusia, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Sumsel tahun 2025 naik menjadi 74,76, meningkat 0,92 poin dari tahun sebelumnya. Dengan capaian tersebut, Sumsel kini berada dalam kategori tinggi, menegaskan kemajuan daerah tidak hanya dari sisi ekonomi, tetapi juga kesejahteraan masyarakat.

Penulis: Ariek Kristo/Ter

Similar News