John Herdman: Fans Timnas Indonesia layak rasakan panggung sepak bola internasional!
Herdman Janji Bangun Timnas Indonesia Kompetitif dan Solid
Sumber foto: PSSI
Pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman, menyatakan siap membawa Garuda ke level tertinggi sepak bola internasional.
“Ketika saya melihat kesempatan melatih Timnas Indonesia, saya tahu para fans pantas berada di panggung tertinggi sepak bola,” ujar Herdman, Rabu (14/1/2026).
Herdman menekankan dukungan suporter menjadi energi utama tim berkembang. Ia yakin akan membangun permainan solid, disiplin, dan kompetitif.
“Kami akan memberikan yang terbaik. Komitmen saya adalah membantu Timnas Indonesia mencapai potensinya,” tambahnya.
Sebelumnya PSSI resmi memperkenalkan John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia di Hotel Mulia Senayan, Jakarta, Selasa (13/1/2026).
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyambut kedatangan Herdman di Instagram.
"Selamat bergabung di Timnas Indonesia, Coach John Herdman," tulisnya.
Herdman punya pengalaman internasional kuat, pernah menukangi tim nasional Kanada putra dan putri.
Dengan pengalaman internasional, Herdman diharapkan dapat membawa warna baru permainan Timnas Indonesia dan memacu semangat pemain meraih prestasi.
Candra Dinata/Rama

