Tembus hampir 2 juta penumpang, KA Pariaman Ekspres jadi kereta favorit warga Sumbar

PT Kereta Api Indonesia (KAI Persero) Divisi Regional (Divre) II Sumatera Barat (Sumbar) mencatat kinerja positif angkutan penumpang sepanjang tahun 2025 dengan melayani total 1.978.241 penumpang di seluruh layanan kereta api di wilayah Sumbar.

Update: 2026-01-15 09:20 GMT

Sumber foto: Musthofa/elshinta.com.

Elshinta Peduli

PT Kereta Api Indonesia (KAI Persero) Divisi Regional (Divre) II Sumatera Barat (Sumbar) mencatat kinerja positif angkutan penumpang sepanjang tahun 2025 dengan melayani total 1.978.241 penumpang di seluruh layanan kereta api di wilayah Sumbar. Dari total tersebut, KA Pariaman Ekspres tampil sebagai layanan paling diminati masyarakat dengan melayani 1.620.600 penumpang atau lebih dari 80 persen total volume penumpang Divre II Sumbar sepanjang tahun.

Selain KA Pariaman Ekspres, KA Minangkabau Ekspres melayani 258.312 penumpang, sementara KA Lembah Anai melayani 99.329 penumpang selama periode yang sama. Data ini menegaskan bahwa layanan kereta api lokal semakin menjadi tulang punggung mobilitas masyarakat Sumbar.

Kepala Humas KAI Divre II Sumbar, Reza Shahab, menyampaikan bahwa dominasi KA Pariaman Ekspres tidak terlepas dari perannya sebagai penghubung kawasan perkotaan, pesisir, dan destinasi wisata unggulan di Sumbar.

“Dari total 1.978.241 penumpang sepanjang tahun 2025, sebanyak 1.620.600 penumpang menggunakan KA Pariaman Ekspres. Ini menunjukkan bahwa layanan ini benar-benar menjadi kereta favorit masyarakat Sumatera Barat, baik untuk perjalanan harian maupun wisata,” ujar Reza.

Khususnya pada pelaksanaan Festival Tabuik di Kota Pariaman pada 6 Juli 2025 lalu, animo masyarakat terhadap layanan ini meningkat signifikan. KAI Divre II Sumbar menyediakan 4.240 tempat duduk, tercatat saat itu 6.481 tiket telah terjual atau setara dengan 153 persen dari kapasitas yang disediakan.

Elshinta Peduli

KA Pariaman Ekspres yang beroperasi 10 perjalanan per hari dengan kapasitas 4.240 tempat duduk melayani rute Pauh Lima–Padang–Pariaman–Naras. Dengan tarif Rp5.000, kereta ini menjadi pilihan utama masyarakat dan wisatawan untuk menuju Pantai Gandoriah dan berbagai destinasi wisata pesisir lainnya. Sepanjang perjalanan sekitar 1,5 jam, penumpang disuguhi panorama laut, sawah, dan perkampungan khas Minangkabau.

“Lonjakan ini membuktikan bahwa KA Pariaman Ekspres bukan hanya sarana transportasi, tetapi sudah menjadi bagian penting dari ekosistem pariwisata dan budaya di Sumbar,” tambah Reza.

Selain Pariaman Ekspres, layanan KA Minangkabau Ekspres yang menghubungkan BIM-Pulau Aie serta KA Lembah Anai relasi Kayutanam-Padang juga terus menunjukkan peran strategisnya dalam mendukung konektivitas masyarakat dan wisatawan.

KAI berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan angkutan penumpang, baik dari sisi ketepatan waktu, kenyamanan, maupun keselamatan, serta menyesuaikan kapasitas dan pola operasi agar dapat mengakomodasi pertumbuhan permintaan masyarakat.

“Kami akan terus berinovasi dan memperkuat layanan agar kereta api tetap menjadi moda transportasi andalan masyarakat Sumbar,” tutup Reza seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Musthofa, Kamis (15/1). 

Tags:    
Elshinta Peduli

Similar News