Takmir masjid di Kudus diajak jaga kamtibmas dan kedamaian
Takmir masjid memiliki peran strategis sebagai tokoh agama yang dapat memberikan edukasi serta informasi kepada masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan bersama.
Sumber foto: Sutini/elshinta.com.
Takmir masjid memiliki peran strategis sebagai tokoh agama yang dapat memberikan edukasi serta informasi kepada masyarakat dalam menjaga ketertiban dan keamanan bersama. Pesan tersebut disampaikan Bupati Kudus Jawa Tengah, Sam’ani Intakoris, saat memberikan arahan dalam kegiatan Pembinaan Takmir Masjid tentang Kamtibmas yang digelar di Masjid Agung Kudus.
"Peran takmir masjid strategis. Sebab, takmir masjid juga dapat sebagai tokoh agama yang turut memberikan informasi kepada masyarakat," katanya.
Seluruh elemen masyarakat, khususnya para takmir masjid, diminta untuk terus sengkuyung dan bergotong royong menjaga kondusivitas wilayah. Menurutnya, kedamaian yang terjaga selama ini merupakan hasil dari sinergi antara pemerintah, tokoh agama, dan masyarakat.
“Peran takmir sangat penting dalam menjaga ketentraman lingkungan melalui dakwah yang menyejukkan dan memberi teladan bagi jamaahnya,” pinta bupati.
Pemerintah Kabupaten Kudus, lanjutnya, mendukung penuh kegiatan pembinaan tersebut sebagai upaya memperkuat kolaborasi antara pemerintah, takmir masjid, dan masyarakat. Sam’ani juga berpesan agar para takmir dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masjid dan jamaahnya, sehingga suasana aman dan damai dapat terus terpelihara.
“Alhamdulillah, saat ini Kudus tetap menjadi daerah yang penuh ketentraman dan keharmonisan,” tegasnya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, Sutini, Jumat (14/11).
Dalam kesempatan tersebut, takmir masjid yang hadir juga mendapatkan pelayanan cek kesehatan gratis sebagai bentuk kepedulian terhadap kesejahteraan masyarakat.