Warga Jateng donasikan Rp200 juta untuk Palestina dalam Fun Run
Ribuan warga dari berbagai wilayah di Jawa Tengah memadati kawasan Balai Kota Semarang, Minggu (23/11/2025) pagi, dalam rangka mengikuti ajang lari amal Run for Palestine. Digagas oleh Aliansi Pemuda Indonesia untuk Palestina (API) Jawa Tengah, kegiatan yang mengusung tema Run For Hope, Rebuilding Gaza Together, ini sukses menyalurkan semangat solidaritas, sekaligus berhasil menggalang donasi kemanusiaan mencapai kurang lebih Rp200 juta yang seluruhnya akan disalurkan kepada warga Palestina.
Aksi solidaritas ini sudah menunjukkan antusiasme tinggi sejak pukul 05.00 WIB, dengan ribuan peserta bersiap untuk mengikuti lari dan jalan santai. Tepat pukul 06.00 WIB, Wakil Ketua DPRD Kota Semarang, Suharsono, mengibarkan bendera tanda keberangkatan (flag off).
Kegiatan ini menyediakan dua kategori, yaitu Fun Run sejauh 5 kilometer—jarak yang dipilih secara filosofis untuk mewakili luas wilayah Gaza—serta Fun Walk sejauh 2 kilometer. Partisipasi peserta bahkan datang dari luar kota, menunjukkan kepedulian yang meluas di Jawa Tengah.
Salah satunya adalah Slamet Sugiyanto dari Kabupaten Banjarnegara, yang rela menempuh perjalanan malam demi acara ini. “Kami berangkat dari Banjarnegara pukul 11 malam dengan bersama-sama rombongan dua bus sengaja untuk menyukseskan acara Run For Palestine ini,” kata Slamet.
Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi API Jateng dengan seluruh relawan di 35 kota dan kabupaten di Jawa Tengah, melibatkan berbagai komunitas, dan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang turut memeriahkan suasana dengan membuka bazar.
Selain lomba lari, kemeriahan dilengkapi dengan sesi melukis, konser amal dari grup nasyid Azzam Haroki, serta orasi dari aktivis kemanusiaan untuk Gaza, Muhammad Husein, yang semakin membangkitkan semangat ribuan peserta.
Ketua Dewan Pembina API Jawa Tengah, Mukhammad Sokheh, menjelaskan bahwa tujuan utama dari inisiasi ini adalah untuk menggugah kesadaran masyarakat agar memberikan dukungan nyata dan pembelaan terhadap bangsa Palestina.
Sokheh, yang juga dikenal sebagai sejarawan, menyampaikan rasa terima kasih atas tingginya partisipasi masyarakat dan perolehan donasi yang terkumpul.
“Alhamdulillah dalam kegiatan ini terkumpul kurang lebih total sekitar Rp200 juta rupiah. Dan kita menyampaikan terima kasih kepada seluruh peserta dan masyarakat yang ada di Jawa Tengah yang telah memberikan donasi dan kontribusinya untuk saudara kita di Palestina,”kata Sokheh.
Sokheh juga menjamin bahwa seluruh dukungan yang terkumpul akan disalurkan secara transparan dan amanah. “Insya Allah donasi support akan disalurkan melalui lembaga filantropi yang terekognisi, yang sudah diakui oleh pemerintah secara resmi dan amanah untuk sampai kepada saudara kita yang ada di Palestina,” tambahnya.
API Jateng berharap donasi ini memberikan dampak yang melampaui bantuan material, yaitu berupa penguatan semangat bagi warga Palestina.
“Kita berharap melalui kegiatan ini, spirit kebahagiaan kita itu bisa sampai kepada jantung rohani mereka, kepada penguatan spirit dan semangat juang mereka. Oleh karena itu, support kita harapannya bisa memperkuat kembali semangat mereka untuk terus berjuang sampai kemerdekaan Palestina,” pungkas Sokheh.
Penulis: Yuniar Kustanto/Ter