86 KK korban banjir warga Karya Baru Desa Secanggang masih bertahan di pengungsian
Sebanyak 86 kepala keluarga warga Dusun Karya Baru, Desa Secanggang, Kecamatan Secanggang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, masih bertahan di pengungsian balai desa setempat. Mereka belum berani pulang ke rumah meskipun ketinggian air sudah mulai turun.
Sumber foto: M Salim/elshinta.com.
Sebanyak 86 kepala keluarga warga Dusun Karya Baru, Desa Secanggang, Kecamatan Secanggang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, masih bertahan di pengungsian balai desa setempat. Mereka belum berani pulang ke rumah meskipun ketinggian air sudah mulai turun. Hal itu disampaikan Kepala Dusun Karya Baru Desa Secanggang Yulia Sari Ginting, ketika ditemui ditengah pengungsian, Jumat (28/11).
Yulia Sari Ginting menyebutkan dirinya dan warga sudah dua hari di pengungsian, karena pemukiman mereka dilanda banjir setinggi 1,5 hingga 2 meter. Namun hari ini ketinggian air sudah turun sekitar 30 centi meter. Meski demikian warga belum berani pulang ke rumah.
"Kami masih bertahan di sini pak, belum berani pulang air masih tinggi. Para laki-laki yang berjaga di rumah sambil menjaga hewan ternak yang dievakuasi ke tempat yang tidak terkena banjir. Belum tahu kapan kami kembali ke rumah masing-masing, kami di balai desa ini kebutuhan makan ditanggung oleh Pemdes Secanggang, dan juga dibantu warga sekitar," ujar Yulia.
Yulia menambahkan, jarak dari Dusun Karya Baru ke Balai Desa Secanggang sejauh 1,5 kilo meter namun akses jalan menuju ke dusun tersebut digenangi banjir. "Bukan hanya warga, tapi saya juga ikut mengungsi karena rumah saya juga kebanjiran," cetusnya seperti dilaporkan Kontributor Elshinta, M Salim, Jumat (28/11).
Informasi yang disampaikan oleh Yulia Sari Ginting, di balai desa tempat mereka mengungsi terdapat 7 orang ibu hamil, balita dan anak-anak 30 orang dan bayi usia 2 bulan ada 3 orang. Sementara itu ada 3 orang perempuan yang sakit. "Alhamdulillah sampai sejauh ini kami baik-baik saja ditempat ini, mohon doa agar banjir ini segera kering dan kami bisa kembali beraktifitas seperti biasa," pungkasnya.
Sementara itu dari pantauan di sejumlah tempat juga tergenang banjir seperti di Kelurahan Hinai Kiri, Desa Telaga Jernih, Desa Cinta Raja, Desa Kepala Sungai, Desa Karang Gading, Desa Karang Anyar, Desa Pantai Gading dan Desa Tanjung Ibus, semuanya masuk wilayah Kecamatan Secanggang.