APPSI Aceh petakan pasar terdampak dukung percepatan pemulihan
Dewan Pimpinan Wilayah Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (DPW APPSI) Aceh menyatakan saat ini sedang melakukan pemetaan dan pendataan pasar rakyat yang terdampak banjir dan longsor guna mendukung percepatan pemulihan UMKM pascabencana.
Sumber foto: Antara/elshinta.com.
Dewan Pimpinan Wilayah Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (DPW APPSI) Aceh menyatakan saat ini sedang melakukan pemetaan dan pendataan pasar rakyat yang terdampak banjir dan longsor guna mendukung percepatan pemulihan UMKM pascabencana.
"Pendataan ini merupakan tindak lanjut arahan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) APPSI yang meminta DPW APPSI Aceh berkolaborasi dengan Kementerian UMKM, Kementerian Perdagangan, serta instansi terkait dalam program pemulihan UMKM dan pasar tradisional," kata Ketua DPW APPSI Aceh, Fadhlullah di Banda Aceh, Selasa.
Ia menjelaskan pendataan pasar rakyat terdampak banjir harus dilakukan secara cepat, akurat, dan berbasis kondisi riil di lapangan agar program pemulihan UMKM dan pasar tradisional dapat tepat sasaran.
Menurutnya, pasar rakyat merupakan penopang utama ekonomi masyarakat yang harus segera dipulihkan agar aktivitas ekonomi warga kembali berjalan normal.
Fadhlullah yang juga Wakil Gubernur Aceh mengatakan Pemerintah Aceh akan mendorong sinergi antara APPSI, pemerintah kabupaten/kota, serta kementerian terkait dalam mempercepat proses pemulihan ekonomi pascabencana.
Sekretaris DPW APPSI Aceh, Mahfudz Y Loethan, mengatakan pendataan tersebut merupakan instruksi dari Ketua Umum DPP APPSI, Sudaryono, serta arahan Ketua DPW APPSI Aceh.
DPW APPSI Aceh juga tengah menghimpun data pasar terdampak sebagai bahan laporan kepada pihak terkait.
Mahfudz menambahkan, banjir yang melanda sejumlah wilayah di Aceh telah berdampak pada aktivitas pasar rakyat, baik dari sisi fasilitas maupun kegiatan jual beli pedagang.
Ia menambahkan pendataan tersebut akan menjadi dasar penyusunan laporan kepada DPP APPSI dan kementerian terkait, sehingga program pemulihan UMKM dan pasar tradisional dapat direalisasikan secara tepat sasaran.
DPW APPSI Aceh berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam pemulihan ekonomi daerah, khususnya sektor pasar tradisional yang menjadi penopang utama perekonomian masyarakat Aceh.


