Kiasan "Pemerintahan" Xi Jinping
Pada tanggal 12 Januari lalu, Sekretaris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok, Xi Jinping menyampaikan pidato penting dalam Sidang Pleno ke-5 Komisi Pusat Inspeksi Disiplin ke-20 PKT.
Beliau menekankan, "Revolusi diri Partai berfokus pada pemerintahan, mengunci kekuasaan dalam sangkar sistem adalah tugas penting dalam mengelola dan medisiplinkan Partai di era baru", dan "harus lebih lanjut meningkatkan transparansi urusan Partai dan urusan pemerintahan, agar kekuasaan berjalan di bawah sinar matahari".
"Kekuasaan adalah pedang bermata dua", esensi korupsi adalah penyalahgunaan kekuasaan. Untuk memenangkan “perjuangan besar anti korupsi yang "tidak mau kalah dan mutlak tidak boleh kalah", penggunaan kekuasaan harus diatur dengan berfokus pada pemerintahan.
Sekjen Xi Jinping menunjukkan, "Tanpa sistem yang sempurna, kekuasaan tidak akan terkunci dalam sangkar sistem, fenomena korupsi pun tidak akan terkendali", "mengunci kekuasaan dalam sangkar sistem, bertujuan untuk menetapkan, mengatur, membatasi, dan mengawasi kekuasaan secara hukum".
Xi Jinping menggunakan kiasan "sangkar" untuk sistem, menekankan pembatasan kekuasaan dalam sangkar sistem, terutama terhadap penyalahgunaan kekuasaan.
Sinar matahari adalah pengawet yang terbaik dan kunci dari pemerintahan.
Mengenai hal ini, dalam pidatonya kali ini Xi Jinping kembali menekankan dengan menggunakan kiasan sinar matahari. "Harus meningkatkan transparansi urusan Partai dan urusan pemerintahan, agar kekuasaan berjalan di bawah sinar matahari".
Sebagai pengaturan sistem penting dalam pengawasan dan pembatasan kekuasaan, akuntabilitas adalah kondisi dasar dalam pembangunan pemerintah yang bertanggung jawab di zaman modern.
Sejarah dan realita pengelolaan dan pemerintahan Partai berulang kali memberitahu kita bahwa tanpa akuntabilitas, tanggung jawab akan gagal; seribu mobilisasi, tidak sebanding dengan sebuah akuntabilitas.
Revolusi diri Partai berfokus pada pemerintahan. Pada tahun pembukaan "Repelita ke-15," Xi Jinping dengan jelas menyampaikan tekad teguh revolusi diri, anti korupsi, dan pemberantasan kejahatan.
Beliau menuntut untuk "mengunci kekuasaan dalam sangkar sistem dengan cara yang lebih ilmiah dan efektif, serta mendorong perjuangan anti korupsi dengan teguh dan lebih sadar, memberikan jaminan yang kuat untuk mencapai target dan tugas periode 'Repelita ke-15'".


